Jakarta, tvOnenews.com - Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, disambut langsung oleh Presiden Persatuan Emirat Arab (PEA), Sheikh Mohamed bin Zayed Al Nahyan (MBZ), di Istana Qasr Al Shatie, Abu Dhabi, Rabu (9/4/2025).
Tiba sekitar pukul 11.30 waktu setempat, Presiden Prabowo mendapat penyambutan istimewa dari pemimpin UEA tersebut di pintu utama Istana.
Momen pertemuan dua kepala negara ini menjadi simbol kedekatan hubungan diplomatik Indonesia-PEA yang terus menguat, terutama di bidang ekonomi dan kerja sama strategis.
Dalam sambutan hangat tersebut, Presiden Prabowo dan Presiden MBZ memperkenalkan delegasi masing-masing, mempertegas keseriusan kedua negara dalam menjalin sinergi yang erat.
Setelah sesi penyambutan dan foto bersama, keduanya langsung menuju ruang pertemuan guna membahas sejumlah agenda penting. Pertemuan ini disebut menjadi momentum penting dalam memperkuat kerja sama bilateral.
Puncaknya, kedua pemimpin negara menyaksikan langsung pengumuman delapan nota kesepahaman (MoU) dan surat pernyataan minat (Letter of Intent/LoI) yang telah disepakati dan ditandatangani.
Kesepakatan tersebut diyakini akan membuka babak baru hubungan ekonomi dan geopolitik Indonesia dengan kawasan Timur Tengah.
Dalam kunjungan kenegaraan tersebut, Presiden Prabowo didampingi oleh Menteri Luar Negeri, Sugiono, dan Sekretaris Kabinet, Teddy Indra Wijaya. (rpi/ayu)