Medan, tvOnenews.com - Kecelakaan tunggal sepeda motor yang ditumpangi dua orang terjadi di kawasan Bendungan Argoguruh, Desa Sumberejo, Kecamatan Batanghari, Kabupaten Lampung Timur.
Insiden tersebut menyebabkan satu korban meninggal dunia setelah tercebur ke bendungan, sementara satu korban lainnya selamat.
Korban yang tercebur sempat dinyatakan hilang sebelum akhirnya ditemukan oleh tim SAR gabungan. Korban diketahui bernama Arifin dan ditemukan dalam kondisi meninggal dunia sekitar 100 meter dari lokasi awal kejadian.
Jenazah korban kemudian dievakuasi ke Rumah Sakit Ahmad Yani Kota Metro sebelum diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan.
Atas kejadian tersebut, Basarnas Lampung mengimbau masyarakat agar lebih berhati-hati saat melintas di sekitar bendungan dan saluran air guna mencegah kecelakaan serupa.
Dua peristiwa tersebut menjadi perhatian serius pemerintah daerah dan aparat terkait dalam upaya penanganan bencana serta keselamatan masyarakat.