Jakarta - Pihak kepolisian mengatakan, terdapat suatu kemajuan dalam proses penyidikan kasus Kematian satu keluarga di kalideres, Jakarta Barat.
Namun, memang belum ada ungkapan temuan-temuan terbaru kepada masyarakat luas terkait pembuktian dalam misteri penyebab kematian satu keluarga tersebut.
Ketua Harian Kompolnas Bapak Benny Mamoto memberikan pandangannya terkait hal tersebut. Menurutnya, banyak hal-hal tidak lazim yang ditemukan petugas dari perilaku satu keluarga itu.
Penemuan mayat satu keluarga di Kalideres, Jakarta Barat.
Dari kasus tersebut memang perlu kehati-hatian dan perlu kerja keras dalam proses penyelidikan. Apalagi, waktu kematian dengan penemuan jasad terbilang cukup lama. Kondisi jenazah pun sudah sedemikian tidak layak.
Tentunya terdapat faktor-faktor yang mempengaruhi ini. Maka dari itu tugas para penyidik yaitu menggali kasus tersebut lewat temuan-temuan yang ada di TKP seperti buku-buku dan catatan beberapa jalan agama yang memang ada di Indonesia.
Penemuan tersebut tentu akan dikaji lebih dalam kemudian dipelajari, apakah terdapat keterkaitan dengan alasan mereka mengambil langkah mengerikan tersebut. Berikut selengkapnya. (ayu)