Surabaya, tvOnenews.com - Pria bernama M Saluki (65) ditemukan tewas di pinggir Jalan Pattimura, Sukomanunggal, Surabaya. Korban diduga dibunuh oleh anak kandungnya Abner Uki Oktavian (22).
Jenazah korban ditemukan oleh warga setempat pada Minggu (6/4/2025) pagi sekitar pukul 05.00 WIB.
Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya AKBP Aris Purwanto menjelaskan bahwa pelaku menghabisi korban ketika berkeliling dengan korban menggunakan motor.
Ketika korban terjatuh, pelaku lalu meninggalkan korban yang saat itu posisinya masih bisa bernafas.
Diduga motif pelaku tega menghabisi nyawa ayah kandungnya karena sakit hati sebab kerap disalahkan oleh korban. (awy)