Garut, tvOnenews.com - Longsor terjadi di Perumahan Agrenia, Desa Sirnajaya, Kecamatan Tarogong Kaler, Kabupaten Garut, Rabu (19/3/2025) sekitar pukul 17.00 WIB.
Sebuah tembok penahan tanah tiba-tiba ambruk, menghantam dua rumah di Perumahan Bumi Malayu Tahap II yang berlokasi di dekat tembok.
Akibat insiden ini, rumah milik dua warga mengalami kerusakan cukup parah.
Beruntung, tidak ada korban jiwa, namun kerugian materiil masih dalam tahap pendataan oleh pihak berwenang.
Kapolsek Tarogong Kaler, IPTU Sona Rahadian Amus, S.IP., M.M., bersama jajarannya langsung turun ke lokasi untuk melakukan pengecekan.
Dalam video amatir warga yang menunjukkan momen tanah bergerak hingga menimbun sebuah rumah yang masih dihuni.
Kepanikan sempat melanda warga sekitar saat menyaksikan longsor yang mengancam keselamatan penghuni rumah pada Rabu malam.
Para korban yang selamat segera dievakuasi ke lokasi yang lebih aman dan sementara mengungsi ke rumah tetangga mereka.
Menurut pihak Kecamatan Tarogong Kaler, sebelum longsor terjadi telah ditemukan retakan tanah di atas permukiman. (awy)