Jakarta, tvOnenews.com - Anggaran pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) sebesar Rp14 triliun diblokir. Lantas bagaimana kelanjutan pembangunan ibu kota baru Indonesia itu?
AHY menyebut Presiden Prabowo Subianto telah menyetujui anggaran IKN sebesar Rp48,8 triliun untuk periode 2025–2029.
“Jadi, di situ posisinya, kami tentu akan juga turut mengkoordinasikan karena OIKN (Otorita IKN) juga menjadi salah satu wilayah koordinasi kami, dan dengan demikian harapannya 1, 2, 3 tahun ke depan ini akan terjadi pembangunan. Ada kelanjutan pembangunan, dan progress yang bisa kita ikuti bersama,” kata AHY di Istana Kepresidenan, dikutip Rabu (19/2/2025).
Terkait anggaran IKN sebesar Rp14 triliun yang diblokir, AHY akan merampungkan diskusi bersama pejabat terkait, termasuk Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati.
“Ini akan kami rampungkan, kami akan duduk bersama, yang jelas pemahaman saya di situ sudah di-approve, dan tinggal kami yakinkan sekali lagi untuk pencairannya supaya bisa tidak mengganggu ataupun tidak menghambat progress-nya,” kata AHY.
Dia menambahakan, dalam dua bulan terakhir, Prabowo beberapa kali memanggil sejumlah menteri untuk rapat terbatas membahas IKN.
Load more