Dilanjutkannya, informasi dari pengurus KONI Ogan Ilir, kelima penumpang yang mengalami kecelakaan dibawa ke Rumah Sakit Pertamina Prabumulih.
Sementara menurut keterangan polisi, kecelakaan tersebut terjadi pada Kamis (21/9/2023) pagi sekira pukul 07.31 WIB.
"Kecelakaan lalu lintas di kilometer 81 A Tol Indralaya-Prabumulih," terang Kasat PJR Ditlantas Polda Sumatera Selatan, Kompol Dana Prawira.
Kecelakaan berawal saat mobil Toyota Fortuner dengan plat nomor BG 1806 AX yang dikemudikan Andi Nopan, melaju dari arah Indralaya menuju Prabumulih.
Menurut Dana, penyebab kecelakaan karena diduga sopir lalai karena memacu kendaraan dengan kecepatan tinggi.
"Sehingga menyebabkan kendaraan hilang kendali saat di tikungan interchange hingga mengakibatkan mobil menabrak guard rail lalu terbalik," terang Dana.
Polisi kini masih berada di lokasi kecelakaan dan menunggu kendaraan towing untuk mengevakuasi kendaraan terlibat kecelakaan.(kat/haa)
Load more