ADVERTISEMENT
Advertnative
tvOnenews.com - Menjelang dua laga penting yang akan menentukan nasib Timnas Indonesia di lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Ketua Umum PSSI Erick Thohir memberikan pesan tegas kepada pelatih dan para pemain.
Ia berharap skuad Garuda bersedia melakukan persiapan lebih awal demi mendapatkan hasil terbaik saat menghadapi China dan Jepang, dua lawan berat yang akan menjadi penentu perjalanan Indonesia menuju putaran final.
Dalam pernyataannya kepada The Haye Way, Erick menyampaikan bahwa PSSI telah membuka opsi bagi pemain dan tim pelatih untuk berkumpul lebih cepat setelah kompetisi domestik usai.
"Bahkan pada Juni mendatang saya tawarkan kepada tim kepelatihan, mungkin para pemain juga, jika mereka datang lebih awal untuk mempersiapkan diri. Terserah mereka," ucap Erick, dikutip dari kanal YouTube PSSI TV.
Indonesia akan menjamu China pada 5 Juni di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, sebelum melawat ke Jepang untuk laga terakhir di Suita City Football Stadium pada 10 Juni.
Erick menilai jeda kompetisi yang akan terjadi pada pertengahan Mei bisa dimanfaatkan untuk latihan intensif.
“Kami punya pertandingan tanggal 5 Juni dan 10 Juni, China dan Jepang, dengan kompetisi mungkin telah berakhir pada pertengahan Mei. Jadi tergantung kapan Anda bermain, mereka akan bersantai dengan keluarga. Namun, kemudian kita konsolidasi, mungkin kita berlatih lebih awal. Itu akan bagus, karena program ini benar-benar kami perhatikan secara detail. Bukan hanya program saja,” tambahnya.
Load more