Sang pelatih mengakui bahwa dirinya mendengar kabar bahwa sebuah hasil imbang saja sudah cukup untuk mengantarkan mereka lolos ke putaran final.
“Situasinya memang di setengah pertandingan, saya mendengar kabar kalau seri aja bisa lolos untuk kemungkinan kita bisa lolos,” tandasnya.
Karena hasil tersebut, Timnas Indonesia U-17 finis sebagai runner-up Grup G. Meski tak lolos otomatis, mereka melenggang ke putaran final melalui jalur runner-up terbaik.
Garuda Asia ada di tempat ketiga di klasemen akhir runner-up terbaik Kualifikasi Piala Asia U-17 2025, di belakang China dan Vietnam.
Mereka ada di atas Oman dan Irak yang juga lolos namun dengan torehan tiga poin. (rda)
Load more