"Kita tidak tahu, bahwa dibeli atau tidak atau mau dikasih kurban ke mana, kita nggak tahu," kata dia menambahkan.
SYL disebut melakukan perjalanan dinas ke Arab Saudi. Hal ini juga diselingi oleh ibadah umrah.
Namun, berdasarkan kesaksian dari Kasubag Pengadaan Biro Umum Kementan, Abdul Hafidh, sejumlah pegawai diminta patungan untuk membiayai SYL.
Hafidh mengatakan, sebenarnya biaya untuk perjalanan dinas cukup memenuhi semua agenda SYL di Arab Saudi.
Hal yang menjadi masalah adalah, SYL mengajak keluarganya lebih dari 10 orang dalam kunjungan ke Arab Saudi tersebut.
"Kalau Pak Menteri mungkin ya cukup Pak. Tapi kan ada beberapa yang mungkin nggak cukup," ujar Hafidh.
Load more