"Setelah itu keluar check point ternyata tidak bisa artinya balik. Check pointnya kan ada stempel ya, kalau sudah lengkap berarti bisa berangkat," jelasnya.
Pihak keamanan Arab Saudi melaporkan bahwa 24 WNI tersebut tidak memenuhi syarat wajib memiliki Visa Haji.
"Setelah dari masyariq baru dilapor ke pihak kepolisian, sampai sekarang di pihak kepolisian selanjutnya kami tidak tahu apakah masih ditahan atau dilepas," tuturnya.
Ia menyampaikan bahwa mereka sebenarnya secara resmi telah memenuhi persyaratan hanya saja membawa Visa Umrah tanpa memiliki Visa Haji.
"Kami tanya ini jemaah furoda, sehingga kami tidak tanya dibawa apa tidak tapi mereka pakai Visa Umrah," imbuhnya.
Ia juga mendapat laporan puluhan WNI tersebut sudah membayar ratusan juta kepada pihak koordinator keberangkatan.
"Dari mereka sendiri jemaah furoda, kan sudah dibayar ada yang 300, ada yang 150 juta," katanya.
Load more