Jakarta, tvOnenews.com - Nilai tukar (kurs) rupiah ditutup melemah pada penutupan perdagangan hari Senin (10/3/2025)
Sebelumnya, nilai tukar rupiah ada di level Rp16.295 per dolar AS.
Berbeda dengan itu, kurs Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) Bank Indonesia pada hari ini jutru menguat ke level Rp16.336 per dolar AS dari sebelumnya sebesar Rp16.336 per dolar AS.
Pengamat mata uang Ibrahim Assuabi menyatakan pelemahan nilai tukar (kurs) rupiah dipengaruhi sikap hati-hati investor di tengah kekhawatiran atas kebijakan tarif dari Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump.
“Presiden Trump meningkatkan ketegangan perdagangan dengan mengenakan tarif 25 persen pada barang-barang Kanada dan Meksiko, dan meningkatkan pungutan pada produk-produk Tiongkok hingga 20 persen. Namun, ia kemudian melunakkan pendiriannya, dengan menunda tarif selama empat minggu pada sebagian besar barang-barang Meksiko dan Kanada, tetapi tetap teguh pada pendiriannya terhadap Tiongkok,” ujarnya dalam keterangan resmi, di Jakarta, Senin.
Selain itu, Tiongkok juga mengalami deflasi, karena harga konsumen dan produsen menurun.
Load more