News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Menteri Trenggono: Investigasi Pagar Laut Tangerang Tetap Dilanjutkan

Menteri KKP Sakti Wahyu Trenggono, menegaskan bahwa investigasi terhadap pagar laut sepanjang 30,16 kilometer di perairan Tangerang, Banten, akan berlanjut
Kamis, 23 Januari 2025 - 15:01 WIB
Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono, Kamis (23/1/2025)
Sumber :
  • Julio Trisaputra-tvOne

Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Kelautan dan Perikanan, Sakti Wahyu Trenggono, menegaskan bahwa investigasi terhadap pagar laut sepanjang 30,16 kilometer di perairan Tangerang, Banten, akan terus dilanjutkan oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP). 

Hal ini disampaikan dalam Rapat Kerja bersama Komisi IV DPR RI di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Jakarta Pusat, Kamis (23/01/2025).

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Trenggono menjelaskan bahwa KKP akan melanjutkan proses investigasi sekaligus pemeriksaan terhadap pembangunan pagar laut tersebut. Ia juga mengonfirmasi bahwa pagar laut yang telah disegel oleh Polsus KKP sejak 9 Januari 2025 dilakukan sesuai peraturan perundang-undangan.

"Sebagai solusi, kami melanjutkan investigasi dan pemeriksaan terhadap pembangunan pagar laut yang telah disegel. Tindakan ini dilakukan berdasarkan peraturan yang berlaku," ujar Trenggono.

Dalam penanganan pelanggaran di Tangerang, Banten, dan Bekasi, Jawa Barat, KKP mempertimbangkan beberapa dasar hukum, termasuk:

  • Unclos 1982 (Pasal 2, 3, 4, 5, 47, 48, 50, 55, dan 76), yang mengatur zona maritim negara pantai.

  • UU No. 27 Tahun 2007 dan UU No. 1 Tahun 2014, yang mengatur pengelolaan wilayah pesisir dan pulau-pulau kecil.

  • Putusan MK No. 3/PUU-VIII/2010, yang mengubah paradigma hukum pemanfaatan ruang laut dari rezim hak menjadi rezim perizinan.

Menurut Trenggono, setiap pemanfaatan ruang laut wajib memiliki Kesesuaian Kegiatan Pemanfaatan Ruang Laut (KKPRL). Pagar laut di Tangerang dan Bekasi tidak memiliki KKPRL, sehingga dianggap melanggar hukum dan dikenakan sanksi administratif.

Pembangunan pagar laut dinilai memberikan dampak negatif yang signifikan terhadap:

  • Ekosistem laut, karena mengganggu keseimbangan lingkungan.

  • Daerah penangkapan ikan, yang semakin menyempit dan merugikan nelayan.

  • Operasional pembangkit listrik nasional, seperti PLTU Banten 03 dan PLTGU Muara Tawar Bekasi.

Trenggono juga mengungkapkan bahwa pada 22 Januari 2025, pagar laut sepanjang 5 kilometer di Tangerang telah mulai dibongkar, dengan melibatkan berbagai instansi dan masyarakat nelayan. Proses pembongkaran akan terus dilanjutkan hingga tuntas sepanjang 30 kilometer.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

KKP juga akan melakukan konsolidasi dan koordinasi dengan kementerian, lembaga, dan pemerintah daerah untuk pengendalian pemanfaatan ruang laut secara nasional. 

Trenggono mengakui bahwa pengawasan KKP masih lemah akibat keterbatasan sarana-prasarana dan operasional. Oleh karena itu, ia menyerukan penguatan anggaran dan revisi UU Kelautan guna mempertegas fungsi dan tanggung jawab KKP.

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT