Jakarta - Tiga hari menjelang diselenggarakannya ajang Formula E, proses persiapan masih terus dilakukan. Berdasarkan informasi dari Ketua Pelaksana atau Organizing Committee Formula E Ahmad Sahroni, proses persiapan dari venue ini ditargetkan selesai pada tanggal 1 Juni 2022 ini.
Proses pembangunan ini difokuskan di bagian VVIP serta renovasi atap bagian tribun yang sempat ambruk pada Jumat lalu. (afr)