Solo, tvOnenews.com - Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka mengajak puluhan anak dari beberapa panti asuhan di Kota Solo berbelanja baju baru untuk Lebaran di salah satu toko pakaian yang berlokasi di Jalan Slamet Riyadi, Solo, Jawa Tengah pada Selasa (1/4/2025).
Gibran menemani anak-anak itu berbelanja dengan didampingi oleh Wali Kota Solo Respati Ardi.
Anak-anak tersebut terlihat begitu antusias saat memilih baju dan produk lainnya yang mereka inginkan.
Gibran mengatakan, yang dilakukannya di momen Lebaran 2025 tersebut untuk membuat senang anak-anak.
Ia juga menjelaskan kegiatan itu untuk pertama kali dilakukannya setelah menjabat sebagai wakil presiden yang dimana hal serupa pernah dilakukannya saat menjabat sebagai Wali Kota Solo.
Sekitar 85 anak dari berbagai panti asuhan di Kota Solo diajak Gibran untuk membeli baju baru.
Menurutnya, kegiatan itu juga menjadi ajaran bagi anak-anak untuk menularkan semangat berbagi. (ayu)