Banyuwangi, tvOnenews.com - Seorang pelajar tewas mengenaskan dianiaya sejumlah rekannya usai Berpesta minuman keras di Kecamatan Tegaldlimo, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.
Setelah sempat dinyatakan hilang, seorang pelajar berusia 15 tahun ditemukan tewas di tengah kebun naga di Kecamatan Tegaldlimo, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur pada Senin (30/12/2024) sore.
Korban diketahui bernama Nuris Hidayatullah, pelajar asal Desa Kedung Gebang, Kecamatan Tegalim, Kabupaten Banyuwangi.
Pihak kepolisian menjelaskan, korban dipukul rekan-rekannya setelah sebelumnya diajak ke rumah salah satu pelaku untuk berpesta miras pada Sabtu malam.
Diketahui, perkelahian berawal dari cekcok antara korban dan pelaku ketika keduanya dalam kondisi mabuk.
Polisi pun berhasil menangkap 3 tersangka yang masih di bawah umur.
Kasus penganiayaan berujung tewasnya korban ini pun masih dalam penyelidikan Tim Satreskrim Polres Banyuwangi. (ayu)