Malang, tvOnenews.com - Informasi berikut ini tidak ditujukan untuk menginspirasi siapa pun untuk melakukan tindakan serupa. Bila Anda merasakan gejala depresi dengan kecenderungan berupa pemikiran untuk bunuh diri, segera konsultasikan persoalan Anda ke pihak-pihak profesional seperti psikolog, psikiater, ataupun klinik kesehatan mental.
Seorang ibu ditemukan tewas tergantung di dapur rumahnya sementara anak perempuannya yang masih balita juga ditemukan meninggal dunia dengan luka di urat nadinya.
Ibu muda itu diduga membunuh putrinya dan dirinya sendiri akibat terlilit utang.
Rumah Mujiati di Kecamatan Karangploso, Kabupaten Malang, Jawa Timur ramai dikerumuni warga.
Wanita berusia 33 tahun itu ditemukan tewas tergantung di dapurnya. Sedangkan putrinya yang baru berusia 3 tahun berada dalam kamar juga tidak bernyawa dengan nadi di lengan korban terputus.
Tetangga menemukan kedua korban karena curiga dengan pintu yang terkunci dan rumah yang gelap sepanjang malam.
Padahal sebelumnya sempat datang penagih utang ke tempat tinggal Mujiati.
Warga menduga kematian korban karena terlilit utang. Mujiati menghabisinya sebelum dia bunuh diri.
Dari hasil olah TKP tim INAFIS membenarkan temuan kedua korban dan kini sedang menyelidiki motifnya.
Polisi juga menyita beberapa bukti seperti pisau dan tali untuk gantung diri Dari rumah Mujiati. Sedangkan jasad keduanya dibawa ke rumah sakit untuk autopsi. (awy)