ADVERTISEMENT
Advertnative
Stevens mengungkapkan bahwa perhatian masyarakat Indonesia terhadap Timnas sangat luar biasa, bahkan terasa aneh baginya yang sudah berkarier di berbagai negara.
"Tim nasional di sini benar-benar hidup. Aneh," ujar Stevens dalam wawancara dengan Voetbalprimeur.
Stevens mengakui bahwa perhatian masyarakat Indonesia terhadap Timnas begitu intens. Dia merasa kagum dengan kecintaan masyarakat Indonesia terhadap sepak bola nasional.
"Tim [Indonesia] ini diawasi dengan ketat. Kami [Dewa United] juga memiliki pemain internasional di tim kami, jadi kami tentu saja merasakannya di klub kami. Anda dapat melihat bahwa orang-orang sangat bangga. Sekarang semuanya berjalan dengan baik," kata Stevens.
Meski Indonesia baru saja dipermalukan oleh Australia, Stevens tetap optimistis bahwa peluang Indonesia untuk lolos ke Piala Dunia 2026 masih terbuka lebar.
Saat ini, Indonesia menempati peringkat ketiga klasemen Grup C dengan enam poin, tertinggal satu poin dari Australia yang berada di posisi kedua dengan tujuh poin.
Jika mampu mengalahkan Bahrain, Indonesia akan naik ke peringkat kedua dan memperbesar peluang untuk lolos langsung ke putaran final Piala Dunia 2026.
Load more