LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Persib Bandung
Sumber :
  • Twitter/@persib

Lawan Persikabo 1973 di Pekan Ke-17, Luis Milla Berharap Tren Positif Persib Bandung Terus Berlanjut

Pada lanjutan pekan ke-17 kompetisi Liga 1 musim 2022/2023 Persib Bandung akan menghadapi sesama tim asal Jawa Barat, Persikabo 1973 di Stadion Manahan, Solo.

Sabtu, 24 Desember 2022 - 13:57 WIB

Bandung, tvOnenews.com - Pada lanjutan pekan ke-17 kompetisi Liga 1 musim 2022/2023 Persib Bandung akan menghadapi sesama tim asal Jawa Barat yakni Persikabo 1973 pada Sabtu (24/12/2022) di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah.

Pada pertandingan kali ini Persib Bandung kembali mengincar kemenangan kedua mereka secara beruntun sekaligus melanjutkan tren positif dibawah arah pelatih Luis Milla.

Sejak ditangani Luis Milla yang menggantikan Robert Rene Alberts, Persib Bandung belum belum pernah mengalami kekalahan dimana dari 8 pertandingan di bawah Luis Milla Persib Bandung meraih 7 kemenangan dan satu hasil imbang.

Terakhir Persib Bandung berhasil kembali ke jalur kemenangan setelah menang 1-0 dari Persita Tangerang dimana sebelumnya rentetan enam kemenangan beruntun mereka terhenti ditangan Dewa United yang berhasil menahan imbang Maung Bandung.

Baca Juga :

Dengan hasil tersebut Persib Bandung secara perlahan mulai merangkak ke papan atas klasemen semetara Liga 1 musim 2022/2023 setelah pada awal musim mereka sempat terseok-seok.

Kini Persib Bandung bertengger di peringkat ke-6 klasemen sementara Liga 1 2022/2023 dengan torehan 29 poin sama dengan Persija Jakarta yang ada di posisi ke-5 dan hanya terpaut 4 poin dari PSM Makassar sebagai pemuncak klasemen.

Melansir laman resmi Persib Bandung, Luis Milla tidak berharap anak asuhnya tidak kehilangan fokus menyusul raihan positif yang didapat tersebut, ia menganggap kalau setiap pertandingan di Liga 1 sulit dimenangkan.

"Tim sudah bekerja dengan baik dalam hal teknik dan taktik. Tapi di pertandingan besok, kondisi mental dan apa yang ada di pikiran tetap menjadi pertanyaan. Apakah kami bisa melakukan pekerjaan yang sama seperti di laga terakhir?" kata Milla.

Di sisi lain, kondisi dari Persikabo 1973 yang dilatih oleh mantan pelatih Persib Bandung yakni Djadjang Nurdjaman berbanding terbalik dengan tren positif Persib Bandung dimana mereka mencatat tiga kali imbang dan dua kali kalah dalam lima laga terakhirnya.

Meski begitu Luis Milla tidak ingin menganggap remeh Persikabo 1973 yang sedang dalam tren buruk pada lima pertandingan terakhirnya dan meyakini Persikabo 1973 akan tampil habis-habisan saat menghadapi Persib Bandung.

"Tentu bagi Persikabo besok adalah laga final. Mereka butuh hasil yang bagus dan memainkan pertandingan dengan baik. Karenanya, bagi saya besok akan tetap menjadi laga yang sulit," ujar pelatih asal Spanyol itu. 

Kondisi tersebut dibenarkan pelatih Persikabo 1973, Djadjang Nurdjaman. Ia tetap menaruh rasa hormat kepada Pangeran Biru yang tengah berada dalam tren positif. Namun ia memastikan, skuad asuhannya tak merasa gentar dengan catatan tersebut.

"Ini situasi berbeda, tapi kami beserta seluruh pemain yang akan tampil di pertandingan besok, punya tekad ingin menutup putaran pertama dengan raihan tiga poin, walaupun kami juga tahu lawan kami adalah Persib Bandung," beber pelatih yang akrab disapa Djanur itu.

Cara Luis Mila Menyiasati Jadwal Padat Persib Bandung di Liga 1

Menghadapi Persikabo 1973 pada Sabtu (24/12/2022) besok, skuad Persib Bandung dihadapkan dengan jadwal padat putaran pertama Liga 1 2022/2023 dimana Luis Milla hanya punya waktu dua hari untuk mempersiapkan timnya.

Meski begitu pelatih asal Spanyol itu tetap memberikan serangkaian program latihan untuk para pemain Persib Bandung dalam mempersiapkan kondisi mereka untuk pertandingan selanjutnya.

Melansir laman resmi Persib Bandung, pelatih Luis Milla hanya memberikan latihan ringan untuk memulihkan kondisi kebugaran dari para pemain Persib Bandung.

Sesi latihan ringan tersebut dilangsungkan pada hari Kamis (22/12/2022) kemarin di sekitar hotel tempat para pemain beserta ofisial dari Persib Bandung menginap selama lanjutan Kompetisi Liga 1 yang diadakan dengan sistem gelembung.

Persib Bandung sudah harus bersiap menghadapi Persikabo 1973 di Stadion Manahan Solo, Sabtu 24 Desember 2022 besok setelah pada Rabu kemarin suskses mengalahkan Persita Tangerang 1-0.

Dalam sesi latihan tersebut, seluruh pemain yang tampil diatas 60 menuit di laga sebelumnya melawan Persita Tangerang di Stadion Sultan Agung, Bantul, DI Yogyakarta, hanya mendapat latihan ringan di tempat kebugaran.

Latihan yang diberikan untuk para pemain itu hanyalah latihan ringan tanpa intensitas yang tinggi yang bertujuan untuk memulihkan kondisi kebugaran dari Henhen Herdiana cs. 

Sementara itu para pemain lainnya memndapat program latihan dengan intensitas sedang dimana mereka menjalani sesi latihan dengan bola di halaman hotel tempat mereka menginap.

Latihan tersebut dikhususkan untuk para pemain yang tampil sebagai pengganti, tidak bermain dan tidak masuk dalam daftar susunan pemain. Sesi latihan kali ini pun hanya berlangsung satu jam.

Persib Bandung hanya punya waktu satu hari untuk melakukan persiapan dalam sesi official training. Pelatih hanya punya waktu satu hari untuk mematangkan berbagai taktik dan strategi guna mempertahankan tren positif. (akg)

 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Respons Penundaan Kenaikan PPN 12 Persen, Ketum Kadin Anindya Bakrie: Kita Akan Bahas Ini di Rapimnas

Respons Penundaan Kenaikan PPN 12 Persen, Ketum Kadin Anindya Bakrie: Kita Akan Bahas Ini di Rapimnas

Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin), Anindya Bakrie buka suara soal penundaan kenaikan tarif pajak pertambahan nilai (PPN) sebesar 12 persen.
Shin Tae-yong Pastikan Hubungan dengan Pemain Baik-baik Saja, Hanya Saja Timnas Indonesia Perlu Benahi Ini

Shin Tae-yong Pastikan Hubungan dengan Pemain Baik-baik Saja, Hanya Saja Timnas Indonesia Perlu Benahi Ini

Kekalahan atas Jepang yang menjadi sorotan ternyata mampu dibenahi oleh Shin Tae-yong ketika memimpin Timnas Indonesia.
Cegah Kecurangan Rekapitulasi Suara Pilkada Jakarta 2024, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Kerahkan Partai Koalisi

Cegah Kecurangan Rekapitulasi Suara Pilkada Jakarta 2024, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Kerahkan Partai Koalisi

Kabar menyudutkan kubu pasangan Pilkada Jakarta 2024 yakni Ridwan Kamil - Suswono (RIDO) mencuat pada sejumlah paltform media sosial.
Minim Partisipasi, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Tuding 'Serangan Fajar' di Pilkada Jakarta 2024

Minim Partisipasi, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Tuding 'Serangan Fajar' di Pilkada Jakarta 2024

Minim Partisipasi, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Tuding 'Serangan Fajar' di Pilkada Jakarta 2024
Buntut Polisi Tembak Polisi, Kapolres Sukabumi AKBP Samian Ultimatum Anggotanya: Senjata Api Itu Juga Dilarang...

Buntut Polisi Tembak Polisi, Kapolres Sukabumi AKBP Samian Ultimatum Anggotanya: Senjata Api Itu Juga Dilarang...

Kapolres Sukabumi, AKBP Samian menanggapi kasus polisi tembak polisi yang kembali terjadi di Polres Solok Selatan, Sumatera Barat. Penggunaan senjata api...
Jemaah Elharamain Wisata Difasilitasi 3x Umroh Dibimbing Muthowif Berpengalaman

Jemaah Elharamain Wisata Difasilitasi 3x Umroh Dibimbing Muthowif Berpengalaman

Selasa (5/11/2024) tak terasa sudah empat hari jemaah Umroh plus Aqsa Elharamain Wisata berada di Madinah. Masih betah rasanya berlama-lama tinggal di kotanya -
Trending
Buntut Polisi Tembak Polisi, Kapolres Sukabumi AKBP Samian Ultimatum Anggotanya: Senjata Api Itu Juga Dilarang...

Buntut Polisi Tembak Polisi, Kapolres Sukabumi AKBP Samian Ultimatum Anggotanya: Senjata Api Itu Juga Dilarang...

Kapolres Sukabumi, AKBP Samian menanggapi kasus polisi tembak polisi yang kembali terjadi di Polres Solok Selatan, Sumatera Barat. Penggunaan senjata api...
Jemaah Elharamain Wisata Difasilitasi 3x Umroh Dibimbing Muthowif Berpengalaman

Jemaah Elharamain Wisata Difasilitasi 3x Umroh Dibimbing Muthowif Berpengalaman

Selasa (5/11/2024) tak terasa sudah empat hari jemaah Umroh plus Aqsa Elharamain Wisata berada di Madinah. Masih betah rasanya berlama-lama tinggal di kotanya -
Sembari Menunggu Iqamah, Bolehkah Mengisi Waktu Sambil Sholawatan? Ternyata Buya Yahya Bilang Justru Sebaiknya…

Sembari Menunggu Iqamah, Bolehkah Mengisi Waktu Sambil Sholawatan? Ternyata Buya Yahya Bilang Justru Sebaiknya…

Sembari menunggu jamaah datang ke masjid diselingi dengan sholawatan setelah adzan hingga sebelum iqamah, memangnya boleh? Buya Yahya berikan penjelasannya
Pimpin Upacara Kenaikan 26 Pangkat, Ini Pesan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo

Pimpin Upacara Kenaikan 26 Pangkat, Ini Pesan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memimpin upacara kenaikan pangkat terhadap 26 Perwira Tinggi (Pati) Polri. Acara ini digelar di Gedung Rupatama Mabes Polri pada Jumat (29/11/2024).
Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Bocoran nama-nama pemain keturunan yang masuk list PSSI untuk dinaturalisasi agar bisa memperkuat Timnas Indonesia PSSI harus gercep kalau tidak diambil Belanda
Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir full senyum usai FIFA beri kabar baik terkait timnas Indonesia. Diketahui, Indonesia kini miliki 1.135,11 poin, atau tambah 16,24 poin.
Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan jujur Erick Thohir kepada media Italia ternyata membuat media Vietnam heboh, Erick Thohir berbicara soal Timnas Indonesia dan potensi di masa depan.
Selengkapnya
Viral