LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Persib Bandung.
Sumber :
  • Dok. LIB

Sejarah Pertemuan Arema Vs Persib di Liga 1: Singo Edan Melempem, Maung Bandung Lebih Superior

Arema FC bakal menghadapi Persib Bandung dalam laga pekan 9 Liga 1 2022, di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (11/9/2022). Arema vs Persib, Persib diunggulkan.

Minggu, 11 September 2022 - 13:12 WIB

Jakarta - Arema FC bakal menghadapi Persib Bandung dalam laga pekan kesembilan Liga 1 2022, di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (11/9/2022). Jika menilik catatan sejarah Arema vs Persib, siapa lebih oke?

Kedua tim belum dalam kondisi prima. Persib dan Arema masih dalam masa transisi setelah memutuskan mengganti pelatih.

Arema menunjuk Javier Roca sebagai pelatih baru. Adapun Persib menggaet eks juru taktik Timnas Indonesia, Luis Milla. 

Saat ini pun Arema dan Persib terdampar di papan tengah klasemen sementara. Arema, misalnya yang baru mendulang 11 angka sehingga menduduki peringkat ke-10. 

Baca Juga :

Kemudian Persib berada dua tingkat di bawah Arema. Tim Pangeran Biru hanya mengemas 10 poin dari delapan pertandingan.

Kendati kondisi kedua kubu masih belum oke, Persib lebih dijagokan untuk meraih kemenangan. Sebab, David Da Silva dan kawan-kawan berbekal sejarah pertemuan ciamik kontra sang lawan. 

Laga kali ini bakal berlangsung di Kanjuruhan. Namun, stadion kebanggaan Aremania ini tidak begitu "angker" saat menjamu Persib Bandung sejak era Liga 1.

Pertemuan pertama Arema kontra Persib terjadi pada 15 April 2018. Kala itu, Persib yang berstatus tim tamu berhasil menahan Arema 2-2.

Kemudian Arema mampu menggulung Persib 5-1 di Stadion Kanjuruhan di pentas Liga 1 2019. Namun, semusim berselang giliran Arema yang gigit jari usai dikalahkan Persib dengan skor 2-1.

Rekor pertemuan terakhir ketika Arema ketika berstatus tim tuan rumah pun tidak begitu baik. Singo Edan lagi-lagi melempem usai kalah 1-2 ketika melawan Persib di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Bali pada Liga 1 musim 2021. 

  • 15 April 2018 - Liga 1 2018, Arema vs Persib 2-2 di Stadion Kanjuruhan, Malang.
  • 30 Juli 2019 - Liga 1 2019, Arema vs Persib 5-1 di Stadion Kanjuruhan, Malang.
  • 8 Maret 2020 - Liga 1 2020, Arema vs Persib 1-2 di Stadion Kanjuruhan, Malang.
  • 9 Maret 2022 - Liga 1 2021, Arema vs Persib 1-2 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Bali.

Persib juga lebih superior jika menilik catatan lima pertemuan terakhir kontra Arema. Maung Bandung mengklaim tiga kemenangan, serta dua laga lainnya dimenangkan Arema. 

Berikut lima pertemuan terakhir Arema vs Persib:

  • Arema FC 1-2 Persib Bandung (Liga 1 2021)
  • Persib Bandung 0-1 Arema FC (Liga 1 2021)
  • Arema FC 1-2 Persib Bandung (Liga 1 2020)
  • Persib Bandung 3-0 Arema FC (Liga 1 2019)
  • Arema FC 5-1 Persib Bandung (Liga 1 2019

Pelatih Persib, Luis Milla, menegaskan enggan jemawa meski timnya lebih diunggulkan. Juru taktik asal Spanyol itu menganggap Arema adalah lawan yang sulit dihadapi, dan memiliki para penggemar berjiwa militan.

"Arema adalah tim dengan kerja sama yang bagus. Dalam beberapa laga mereka mendapat hasil yang kurang baik, lalu terjadi pergantian pelatih,” ungkap Milla.

“Akan tetapi, Arema adalah tim dengan pendukung besar, terutama ketika main di rumahnya," tutur Milla. 

Pelatih Arema, Javier Roca, menyadari timnya tidak diuntungkan jika menilik statistik rekor pertemuan. Namun, dia ingin menjadikan catatan itu penyemangat agar meraih hasil maksimal dalam laga nanti.

"Tekanan seperti ini normal. Sering terjadi, namanya sepakbola. Akan tetapi, kami harus melihatnya dari sisi positif agar menjadi motivasi untuk memberikan hasil terbaik," kata Roca.

"Saya sudah tahu kualitas pemain Arema seperti apa. Tinggal kami perlu meningkatkan kepercayaan diri, lebih efektif dalam permainan untuk menang," ujar Roca.

Perkiraan Susunan Pemain

Arema FC (4-3-3): Adilson Maringa; Rizky Dwi Sergio Silva, Bagas Adi Nugroho, Hasim Kipuw,; Renshi Yamaguchi, Jayus Hariono, Evan Dimas; Dendi Santoso, Adam Alis, Dedik Setiawan.

Pelatih: Javier Roca (Chile)

Persib Bandung (3-4-3): Fitrul Dwi Rustapa; Rachmat Irianto, Nick Kuipers, Daisuke Sato; Henhen Herdiana, Mark Klok, Ricky Kambuaya, Zalnando; Ciro Alves, David Da Silva, Febri Hariyadi.

Pelatih: Luis Milla (Spanyol)

Lima Pertandingan Terakhir Arema FC

  • 04/09/22: Barito Putera 1-1 Arema FC
  • 28/08/22: Arema FC 0-1 Persija
  • 24/08/22: Arema FC 4-2 Rans Nusantara
  • 20/08/22: PSM Makassar 1-0 Arema FC
  • 13/08/22: Bali United 1-2 Arema FC

Lima Pertandingan Terakhir Persib Bandung

  • 04/09/22: Persib 2-1 Rans Nusantara
  • 29/08/22: PSM Makassar 5-1 Persib
  • 23/08/22: Persib 2-3 Bali United
  • 19/08/22: PSS Sleman 0-1 Persib
  • 13/08/22: Persib 2-1 PSIS Semarang

(mir)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Dilarang Menikah Lagi oleh Betrand Peto Pasca Bercerai dengan Ruben Onsu, Begini Kata Sarwendah

Dilarang Menikah Lagi oleh Betrand Peto Pasca Bercerai dengan Ruben Onsu, Begini Kata Sarwendah

Dilarang menikah lagi oleh Betrand Peto setelah resmi bercerai dari Ruben Onsu, Sarwendah angkat bicara soal alasan Onyo sampai bisa melarangnya. Ternyata...
Tak Mau Tutup-tutupi Lagi, Ruben Onsu Pernah Umbar Hal Buruk yang Dialami Sarwendah, Berani Bicara Kalau Sebenarnya Mantan Istrinya itu...

Tak Mau Tutup-tutupi Lagi, Ruben Onsu Pernah Umbar Hal Buruk yang Dialami Sarwendah, Berani Bicara Kalau Sebenarnya Mantan Istrinya itu...

Tak disangka ternyata jauh sebelum resmi bercerai, Ruben Onsu pernah mengumbar hal buruk yang selama ini dialami oleh mantan istrinya, Sarwendah. Apa itu?
Kejujuran Sarwendah soal Betrand Peto, Akui kini Onyo Sudah Mulai Berani Bicara soal Cinta: Dia Bilang ke Aku Kalau…

Kejujuran Sarwendah soal Betrand Peto, Akui kini Onyo Sudah Mulai Berani Bicara soal Cinta: Dia Bilang ke Aku Kalau…

Baru-baru ini, Sarwendah ungkap kejujuran soal Betrand Peto yang kini makin leluasa bicara cinta. Bagaimana cara Onyo mengungkap perasaan cintanya? Baca di sini
Tanpa Maarten Paes, Media Vietnam Anggap Remeh Gawang Timnas Indonesia Bakal Gampang Dibobol di Piala AFF 2024: Kesempatan untuk Incar Gol dan...

Tanpa Maarten Paes, Media Vietnam Anggap Remeh Gawang Timnas Indonesia Bakal Gampang Dibobol di Piala AFF 2024: Kesempatan untuk Incar Gol dan...

Maarten Paes tidak masuk dalam daftar 33 pemain Timnas Indonesia yang dibawa pelatih Shin Tae-yong ke turnamen sepakbola antarnegara ASEAN tersebut.
Suka Minta Air Doa ke Ustaz atau Kyai itu Termasuk Perbuatan Syirik atau Tidak? Buya Yahya Jawab Jujur, Sebenarnya itu...

Suka Minta Air Doa ke Ustaz atau Kyai itu Termasuk Perbuatan Syirik atau Tidak? Buya Yahya Jawab Jujur, Sebenarnya itu...

Memangnya boleh minta air doa ke ustaz atau kyai untuk tujuan tertentu? Lantas, Bagimana tanggapan Buya Yahya melihat fenomena yang masih marak terjadi itu?
Menpora Dito Bicara Kabar Terbaru Proses Naturalisasi Ole Romeny: Masih Dalam Kajian di PSSI

Menpora Dito Bicara Kabar Terbaru Proses Naturalisasi Ole Romeny: Masih Dalam Kajian di PSSI

“Sampai sekarang (berkas naturalisasi Ole Romeny) masih dikaji PSSI. Jadi, kami (Kemenoora) masih menunggu untuk melanjutkan ke tahap selanjutnya,” kata Dito
Trending
Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

PDIP buka suara berita soal keponakan Megawati Soekarnoputri, yakni Alwin Jabarti Kiemas yang ditetapkan sebagai tersangka kasus judi online. Begini katanya..
Biodata Kependudukan Pengganti KTP Elekteronik Warga Binaan Untuk Salurkan Suara dalam Pencoblosan

Biodata Kependudukan Pengganti KTP Elekteronik Warga Binaan Untuk Salurkan Suara dalam Pencoblosan

Dukcapil Sulawesi Selatan serahkan Biodata Kependudukan pengganti KTP elektronik kepada 75 warga binaan di Lapas Makassar untuk memastikan hak pilih mereka.
Kementrian Komunikasi dan Digital RI, Pemprov Kaltara dan IJTI Dorong Pemberdayaan KIM di Kaltara

Kementrian Komunikasi dan Digital RI, Pemprov Kaltara dan IJTI Dorong Pemberdayaan KIM di Kaltara

Komdigi RI, DISKOMINFO Kaltara dan IJTI PENGDA Kaltara, Gelar Diskusi dan sosialisasi Pentingnya Pengembangan dan Pemberdayaan Komunitas Informasi Masyarakat.
BINUS Online Bisa Berperan Cetak SDM Unggul di Indonesia, Ini Buktinya

BINUS Online Bisa Berperan Cetak SDM Unggul di Indonesia, Ini Buktinya

BINUS Online hadir di kota Makassar untuk jawab tantangan ketimpangan kompetensi SDM di era kini, dan ikut berperan dalam ciptakan SDM yang unggul di Indonesia.
Anda Yakin Salam dalam Shalat pakai wa barakatu Sudah Benar? Ustaz Adi Hidayat Jelaskan Hukum dalam Islam

Anda Yakin Salam dalam Shalat pakai wa barakatu Sudah Benar? Ustaz Adi Hidayat Jelaskan Hukum dalam Islam

Sebagaimana dipahami, dalam melaksanakan shalat, tentu harus mengikut apa yang sudah diatur dalam agama Islam. Kata Ustaz Adi Hidayat agar shalat menjadi sah ..
Bertemu Kepala BNN, Ketua MPR Ahmad Muzani Berani Sebut Penguatan Intelijen Perlu Diperkuat Hantam Peredaran Narkoba

Bertemu Kepala BNN, Ketua MPR Ahmad Muzani Berani Sebut Penguatan Intelijen Perlu Diperkuat Hantam Peredaran Narkoba

Ketua MPR RI Ahmad Muzani mendukung upaya penguatan bidang intelijen sebagai salah satu instrumen untuk memberantas peredaran narkoba di tanah air.
Baim Wong Kenalkan Brand Fashion Wanita Buatan Malaysia di Jakarta

Baim Wong Kenalkan Brand Fashion Wanita Buatan Malaysia di Jakarta

Artis Baim Wong menunjukkan Baim perhatian dengan dukung peluncuran brand fashion wanita yang berasal dari Malaysia, di Hutan Kota Pelataran Senayan, Jakarta. 
Selengkapnya
Viral