Jakarta, tvOnenews.com - Kabar duka kembali terjadi di industri musik Indonesia. Penyanyi lawas era 80-an, Malyda dikabarkan meninggap dunia pada Selasa (25/2/2025).
Kabar meninggalnya Malyda pertama kali diketahui melalui unggahan Stanley Tulung.
“Innalillaahi wa inna illaihi roji'uun.. Telah meninggal dunia, adik, kakak, istri, mama dan nini kami.. Rosmalida binti Kalimuda Harahap (Malyda). Istri dari Bob H. A. S. Djanegara. Hari ini, Selasa, tanggal 25 February 2025, jam 09:40 pagi, di usia 61 tahun," tulis Stanley di akun Instagram @stanleytulung dikutip Rabu (26/2/2025).
Malyda meninggal dunia dunia di usia 61 tahun. Jenazahnya dikabarkan akan dikebumikan di makan keluarga Tonjong, Bogor.
“In Syaa Allaah akan di makamkan hari ini juga di makam keluarga Tonjong - Bogor. Rumah duka: Raffles Hills Blok EF1 No. 1, Cibubur, Cimanggis, Depok," tambah Stanley.
Load more