tvOnenews.com - Ahad pagi, seperti biasa, tvone menggelar Best Eorld Boxing. Kali ini, dua jagoan akan menampilkan kehebatannya. El-Azteca begitu jululan Barrios akan menghadapi Jovanie Santiago (Puerto Rico) dalam laga perebutan gelar kelas Welter Continental America WBC.
Laga itu sendiri sudah berlangsung di T. Mobile Arena, Paradise, Las Vegas, Nevada, USA (11/2/2023).
Dua kali kalah berturut-turut dan harus kehilangan gelar juara dunia WBA kelas yang sama, tidak membuat Barrios terpuruk. Sebagai juara, Barrios (20/6/2021) harus menerima kekalahan TKO-11 dari Gervonta Davis dan kembali kalah dari Keith Thurman (5/2/2022), sungguh membuat petinju kelahiran San Antonio, Texas, 18 Mei 1995, segera menyadari kekeliruannya.
Tak banyak petinju muda yang sedang ranum-ranumnya bisa segera menyadari kekeliruannya. Adrian Broner, Jean Pascal, Andre Berto, adalah tiga contohnya. Digadang-gadang akan meroket, begitu tumbang, mereka sulit untuk bangkit.
Laga melawan Santiago adalah ujian dari kesadarannya. Barrios yang dalam dua laga ke 27 dan 28 itu seperti kehilangan kemampuannya, bertekad untuk mengembalikannya.
Meningkatkan jam latihan, mengoreksi hal-hal yang telah membuat dirinya terlena, segera dipangkas. Hadilnya, luar biasa. Petinju Puerto Rico dikandaskan di ronde-8 dari jadwal 10 ronde. Barrios sungguh telah kembali, full speed and power benar-benar bisa kembali disajikan.
Bahkan tujuannya bula gelar Kontinental itu. Ia ingin kembali menjadi juara dunia. Maka hasratnya bisa diwukudkan dalam laga ke-30. Gelar loeong WBC interim bisa diraih setelah menang angka atas Yordenis Ugas.
Load more