- Instagram Sri Mulyani
Wamenkeu Thomas Djiwandono Tak Hadir Pembekalan di Akmil Magelang, Ini Penjelasan Sri Mulyani
Ia menambahkan, kegiatan pembekalan di Magelang juga menjadi kesempatan ketiganya berdiskusi terkait isu prioritas nasional yang menyangkut keuangan negara.
"Kesempatan membahas berbagai issues prioritas nasional yang menyangkut Keuangan Negara bersama Wamenkeu @suahasil dan Wamenkeu @anggitoabimanyuofficial. Hari yang produktif...!" tambahnya.
Sri Mulyani menyebut acara pembekalan yang dilakukan Prabowo di Magelang dilakukan untuk menanamkan kekompakan dan kebersamaan antar pimpinan.
"Suasana persiapan keberangkatan ke Akademi Militer Magelang via Yogyakarta untuk acara pembekalan para anggota Kabinet Merah Putih 2024-2029; untuk menggalang kekompakan dan kebersamaan serta persatuan tim," tuturnya.
Diketahui, sejumlah menteri di Kabinet Merah Putih menjalani rangkaian pembekalan di Akademi Militer (AKMIL) Magelang yang berlangsung dari (24/10/2024) hingga 3 hari ke depan.
- Instagram Sri Mulyani