- Antara Foto
Menguat Dalam Dua Hari, Harga Emas Antam Kembali Mencatat Rekor Tertinggi Baru di Level Rp1,354 Juta per Gram
Jakarta, tvOnenews.com - Harga emas mulai kembali pada tren penguatan atau bullish. Harga emas Antam (PT Aneka Tambang Tbk) kembali mencatatkan rekor tertingginya setelah naik dalam dua hari terakhir.
Dikutip dari laman logammulia.com, pada Kamis (16/5/2024) harga emas Antam berhasil menguat hingga Rp22 ribu per gram, dari Rp1,332 juta per gram hingga ke level Rp1,354 juta per gram.
Kenaikan harga dalam dua hari terakhir ini menjadikan harga emas Antam kembali mencatat rekor tertinggi dalam sejarah. Sebelumnya, harga emas Antam tertinggi ada di level Rp1,347 juta per gram pada 20 April 2024 lalu.
Selain harga beli emas Antam yang menembus rekor tertingginya, harga jual kembali (buyback) emas Antam juga menguat Rp22 ribu per gram, dari level Rp1,323 juta per gram menjadi Rp1,245 juta per gram.
Penguatan harga emas Antam ini sejalan dengan menguatnya harga emas di pasar global. Ketidakpastian tentang waktu penurunan suku bunga di Amerika Serikat kembali membuat investor beralih ke instrumen investasi yang relatif aman seperti emas.
Di bursa global pada perdagangan Rabu (15/5/2024), harga emas dunia di pasar spot terpantau kembali menguat hingga 1,2 persen ke level 2,386 per troy ounce. Sementara harga emas di pasar kontrak untuk penyerahan Juni 2024 juga naik dengan besaran yang sama ke level 2,392 dolar AS per troy ounce.
Harga emas dunia ini telah berada dalam level tertingginya dalam tiga pekan terakhir. Harga emas menguat setelah rilis data tingkat inflasi April 2024 yang lebih rendah dari ekspektasi.