Jakarta, tvOnenews.com - Pada TV Korea, TJB News, tangis kapten Red Sparks, Yeom Hye-seon jatuh ketika membicarakan Megawati Hangestri.
Yeom Hye-seon mengakui bahwa dia gagal mencoba untuk mempertahankan Megawati Hangestri di Red Sparks.
Megawati Hangestri memilih untuk tak memperpanjang kontraknya di Red Sparks karena memilih liga dengan jarak kompetisi yang lebih singkat dan tak jauh dari keluarganya.
Ibunya yang sudah berumur memang menjadi prioritas bagi Megawati Hangestri.
"Kami terus berdiskusi sampai akhir, tetapi tidak berjalan dengan baik," kata Yeom Hye-seon dikutip dari kanal YouTube TJB News, Selasa (22/4/2025).
Tak hanya Yeom Hye-seon, seluruh pemain bahkan sang pelatih Ko Hee-jin pun berusaha untuk membujuk Megawati Hangestri demi tetap bermain untuk Red Sparks.
Yeom Hye-seon mengaku pengaruh Megawatii Hangestri memang besar di Red Sparks.
Load more