Selain video ia sedang menangis viral, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir mengutip tiga ayat pamungkas tentang usaha, meskipun Timnas Indonesia dicukur Australia.
Erick Thohir Kutip 3 Ayat Al-Quran untuk Timnas Indonesia
Ketua Umum PSSI, Erick ThohirSumber : - tvOnenews.com/Ilham Giovani Pratama
Dikutip tvOnenews.com dari unggahan Instagram pribadinya, Jumat (21/3/2025), Erick Thohir menunjukkan dirinya masih mempercayai proses tujuan utamanya untuk Timnas Indonesia.
"Harus terus berjuang dan berusaha. Insya Allah usaha tidak akan mengkhianati hasil," tulis Erick Thohir.
Erick mengutip dua ayat Al-Quran dari redaksi Surat An-Najm Ayat 39-41 yang berbunyi begini:
وَاَنْ لَّيْسَ لِلْاِنْسَانِ اِلَّا مَا سَعٰىۙ, وَاَنَّ سَعْيَهٗ سَوْفَ يُرٰىۖ, ثُمَّ يُجْزٰىهُ الْجَزَاۤءَ الْاَوْفٰىۙ
Halaman Selanjutnya :
Artinya: "Bahwa manusia hanya memperoleh apa yang telah diusahakannya, bahwa sesungguhnya usahanya itu kelak akan diperlihatkan (kepadanya), kemudian dia akan diberi balasan atas (amalnya) itu dengan balasan yang paling sempurna." (QS. An-Najm, 53:39-41).
Load more