"Berubah 40 hari dalam bentuk darah. Berubah 40 hari dalam bentuk daging, air 40 hari, darah 40 hari, daging 40 hari. Barulah ditiupkan roh," jelasnya.
Saat manusia lahir, penceramah kondang asal Sumatera itu menuturkan bahwa malaikat dikirim oleh Allah SWT. Mereka mendapat tugas membawa roh yang berasal dari alam arwah agar dimasukkan ke alam rahim ibunya.
"Dia pun lahir ke atas dunia pindah ke alam yang ketiga namanya alam dunia. Jadilah makhluk yang diciptakan Allah SWT tadi, akhirnya di dalam badan kita ini betul-betul ada roh dan jasad," tuturnya.
Sebagaimana manusia hadir karena dijadikan khalifah di bumi. Itu telah menjadi janji Allah SWT kepada hamba-Nya.
Surat Al Baqarah Ayat 30 menjadi dalil Al Quran rencana Nabi Adam AS sebagai khalifah di Bumi, Allah SWT berfirman:
وَاِذْ قَالَ رَبُّكَ لِلْمَلٰۤىِٕكَةِ اِنِّيْ جَاعِلٌ فِى الْاَرْضِ خَلِيْفَةً ۗ قَالُوْٓا اَتَجْعَلُ فِيْهَا مَنْ يُّفْسِدُ فِيْهَا وَيَسْفِكُ الدِّمَاۤءَۚ وَنَحْنُ نُسَبِّحُ بِحَمْدِكَ وَنُقَدِّسُ لَكَ ۗ قَالَ اِنِّيْٓ اَعْلَمُ مَا لَا تَعْلَمُوْنَ
Artinya: "(Ingatlah) ketika Tuhanmu berfirman kepada para malaikat, “Aku hendak menjadikan khalifah13) di bumi.” Mereka berkata, “Apakah Engkau hendak menjadikan orang yang merusak dan menumpahkan darah di sana, sedangkan kami bertasbih memuji-Mu dan menyucikan nama-Mu?” Dia berfirman, “Sesungguhnya Aku mengetahui apa yang tidak kamu ketahui." (QS. Al Baqarah, 2:30)
Load more