Ini Zikir Setelah Tahajud yang Disarankan Ustaz Adi Hidayat: Bisa Percepat Kabulkan Doa
- shutter shock
Ustaz Adi Hidayat menganjurkan setiap Muslim lakukan amalan zikir dan doa Nabi Yunus AS setelah shalat tahajud karena ini dapat mempercepat doa dikabulkan.
“Kalau kita dalamkan doa ini dalam kehidupan Lailahaillallah Anta subhanaka inni kuntu minadzalimin maka satu kalimat ini adalah kalimat yang sangat indah yang bisa mempercepat doa,” ujarnya.
Berikut zikir dan doa Nabi Yunus AS yang dianjurkan jadi amalan setelah shalat tahajud.
.... لَّآ اِلٰهَ اِلَّآ اَنْتَ سُبْحٰنَكَ اِنِّيْ كُنْتُ مِنَ الظّٰلِمِيْنَ ۚ ....
Laa ilaaha illaa anta subhaanaka innii kuntu minaz-zaalimiin.
Artinya: "Tidak ada Tuhan selain Engkau. Maha Suci Engkau. Sesungguhnya aku termasuk orang-orang zalim." (QS. Al-Anbiya, 21:87)
Lalu tahu darimana doa akan dikabulkan setelah zikir dan doa nabi Yunus?
Kata Ustaz Adi Hidayat silakan lihat ayat selanjutnya.
Berikut lanjutan ayat surah Al Anbiya yang dimaksud oleh Ustaz Adi Hidayat.
Surah Al Anbiya ayat 88
فَاسْتَجَبْنَا لَهٗۙ وَنَجَّيْنٰهُ مِنَ الْغَمِّۗ وَكَذٰلِكَ نُـْۨجِى الْمُؤْمِنِيْنَ
Fastajabnā lahū wa najjaināhu minal-gamm(i), wa każālika nunjil-mu'minīn(a).
Artinya: Kami lalu mengabulkan (doa)-nya dan Kami menyelamatkannya dari kedukaan. Demikianlah Kami menyelamatkan orang-orang mukmin.
“Dua peristiwa dan berlangsung tanpa jeda peristiwa pertama berdoa peristiwa kedua jawaban dari doa ya,” jelas Ustaz Adi Hidayat.
“Kami akan cepat jawab kami akan cepat jawab ya. Jadi ketika Yunus Alaihissalam memohon kepada Allah jawaban dari Allah langsung mengatakan Siapa yang mengucapkan kami akan jawab kata Allah Subhanahu Wa Ta'ala,” lanjut Ustaz Adi Hidayat menjelaskan.
Mengapa Zikir dan Doa Lebih Afdol di Malam Hari?
Hal ini kata Ustaz Adi Hidayat doa yang dipanjatkan saat malam akan lebih khusyuk.
Load more