Usai menyuarakan aksinya, akhirnya puluhan mahasiswa tersebut ditemui oleh Kalapas Binjai, Theo Adrianus Purba.
Di hadapan para mahasiswa, Kalapas Binjai menjelaskan bahwa kasus yang menimpa SS adalah persoalan pribadi.
"Ini merupakan masalah pribadi, bukan dinas. Jadi tolong diperhatikan. Hanya saja yang bersangkutan bekerja di institusi ini," beber Theo Adrianus.
Sedangkan untuk proses hukumnya, lanjut Kalapas Binjai, hingga saat ini masih berjalan. Untuk itu mari sama sama kita kawal dan kita hormati proses tersebut," sebut Theo.
Terkait pemecatan, Theo Adrianus menjelaskan bahwa hal itu bukanlah hal yang mudah karena harus melalui beberapa proses.
"Terkait pemecatan, tentunya ada proses hukum dan nanti pengadilan yang memutuskannya," tutup Kalapas Binjai.
Diketahui, kasus rudapaksa terhadap seorang gadis IN yang dilakukan oknum pegawai Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) kelas IIA Binjai berinisial SS, masih terus didalami Polres Binjai. Kalapas kelas IIA Binjai pun berjanji akan menindak tegas anggotanya jika memang terbukti melakukan hal tersebut terhadap korban.
Load more