News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Berbekal Amalan ini, Warga Banyuwangi Ahmad Kholil Pengumpul Barang Bekas Bisa Pergi Haji Undangan Pemerintah Arab Saudi

Warga Banyuwangi, Ahmad Kholil yang diundang pemerintah Arab Saudi memang dikenal memiliki kebiasaan menunaikan puasa Senin-Kamis. Mengaku dana yang dikumpulkan
Minggu, 3 Juli 2022 - 07:28 WIB
Warga Banyuwangi yang diundang haji pemerintah Arab dijemput dengan mobil mewah.
Sumber :
  • tim tvOnenews/Happy Oktavia

Banyuwangi, Jawa Timur - Warga Banyuwangi, Ahmad Kholil yang diundang pemerintah Arab Saudi memang dikenal memiliki kebiasaan menunaikan amalan puasa Senin-Kamis.

Pria yang berprofesi mengumpulkan barang bekas ini mengaku dana yang dikumpulkannya masih sedikit.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Sikap religius ini dilakoninya sejak masih remaja. Bahkan, berlanjut hingga berkeluarga. Tak hanya Kholil, istri dan ketiga anaknya juga hidup sangat religius. Kondisi ini yang membuat Kholil selalu berdoa bisa berangkat haji, meski modalnya sangat minim. 

"Kholil itu dikenal rajin sholat jamaah. Dia memang sangat ingin naik haji meski penghasilannya masih belum berkecukupan," kata Mahfud Syamsul Hadi, kakak Kholil, Sabtu (3/7/2022). 

Rupanya, doa sang adik terjawab. Mendadak, datang panggilan dari pemerintah Arab agar Kholil berangkat haji Furoda. Saat diminta mengurus administrasi, Kholil sempat bingung. Maklum, waktunya sangat singkat. Untungnya, pihak agen travel yang memberangkatkannya bisa menemukan jalan.

"Proses administrasinya juga terasa mudah. Padahal, adik saya ini bukan pejabat," jelas Mahfud. 

Ketika berangkat Jumat (2/7/2022) siang, keluarga merasa terharu, bercampur bahagia. Apalagi, Kholil dilayani layaknya pejabat. Selama ditinggal ibadah haji, Kholil meninggalkan uang tabungannya untuk kebutuhan keluarga. 

"Kejadian yang dialami adik saya ini merupakan bukti kuasa Allah. Semoga adik saya menjadi haji mabrur,” ungkap Mahfud. 

Sebelumnya diberitakan, keinginan berhaji sejatinya sudah dimiliki Kholil sejak lama. Dia menabung sejak tahun 2010. Hingga tahun 2022 ini,  baru terkumpul Rp8 juta. Cukup berat jika berangkat haji. 

Namun, keajaiban muncul tahun 2019. Mendadak dia dihubungi agen perjalanan haji dari Jakarta. Namanya tercatat sebagai Haji Furoda. Merasa tak pernah mendaftar haji, kabar itu diabaikannya. Kebetulan juga sedang pandemi, ibadah haji ditiadakan. 

Tidak disangka, kabar serupa datang lagi pada Ramadhan 2022 lalu. Kholil diminta bersiap haji Furoda. Kabar ini kembali diabaikan. Dia baru yakin setelah Lebaran kemarin kembali dihubungi agen haji yang sama.

"Jadi, dijelaskan jika seharusnya saya berangkat haji tahun 2019, karena pandemi keberangkatan baru tahun ini," kata Kholil, Jumat (1/7/2022). 

Begitu yakin, Kholil langsung mengurus administrasi haji, mulai paspor dan lainnya.  Ajaibnya, semua bisa lancar. 

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Akhirnya, Kholil bisa berangkat haji Jumat siang. Layaknya haji kalangan elit, dia dijemput dengan mobil mewah. Senyumnya sumringah.

"Sungguh saya tidak pernah menduga. Kami sangat bersyukur bisa berangkat haji," kata Kholil semangat. (hoa/ppk)
 

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT