Jakarta, tvOnenews.com - Sebagai manusia biasa, memiliki rasa dendam dan marah kepada orang lain sangatlah tidak bisa dihindari.
Memiliki kesabaran yang terkendali dan sifat memaafkan menjadi salah satu cara manusia untuk menemukan hikmah yang dahsyat dari memaafkan.
Terkait hal tersebut, Ustaz Arifin Nugroho memberikan penjelasan,"terkadang gini, kita ingin memaafkan maaf ada syarat. Padahal memaafkan itu tanpa syarat. Kalo kita itu memaafkan, keadaannya memang tidak ada embel-embel di belakangnya," ungkap Ustaz Arifin Nugroho
Bahkan, salah satu dahsyatnya mudah memaafkan atas kesalahan seseorang dapat mempermudah umatnya masuk ke dalam surga yang indah.
"Tapi, ada juga kesempatan kita masuk surga dari hal lain, yaitu dari orang yang pernah menyakiti kita. Kadang-kadang ada orang datang nyakitin kita. Ternyata, ketika kita mudah memaafkan itu yang memudahkan masuk ke dalam surga. Kalau begitu ceritanya kenapa tidak kita manfaatkan," tambah Ustaz Arifin Nugroho
الحمد لله والصلاة والسلام على رسول الله وعلى آله وصحبه أجمعين، أما بعد. قال رسول الله صلى الله عليه وسلم : (( أفضل الإيمان الصبر و السماحة )) (صحيح) (فر،تخ،حم)
Artinya: Rasulullah SAW bersabda, "Iman yang paling utama adalah sabar dan pemaaf atau lapang dada," Berikut selengkapnya. (ayu)