Trenggalek, tvOnenews.com - Akibat cemburu buta seorang wanita di Trenggalek, Jawa Timur tewas di tangan pacarnya saat kencan di sebuah hotel.
Wanita berinisial WN, Warga Desa Pangkal Kecamatan Sawoo, Kabupaten Ponorogo ditemukan tewas bersimbah darah di kamar sebuah hotel di Trenggalek, Jawa Timur.
YN tewas di tangan kekasihnya yang cemburu karena korban masih berkomunikasi dengan mantan suaminya.
Selain membunuh pacarnya ini, SE warga Desa Kamulan Kecamatan Durenan Kabupaten Trenggalek juga menganiaya anak korban hingga harus dirawat di IGD RSUD Dr Soedomo Trenggalek.
Usai melampiaskan amarahnya SE menyerahkan diri ke polisi. Sementara jasad korban dibawa ke RSUD Dr Soedomo Trenggalek untuk keperluan autopsi.
Dari lokasi kejadian polisi menyita bantal kasur baju korban serta sejumlah barang bukti lainnya. (awy)