Jakarta, tvOnenews.com - Timnas Indonesia terus mempersiapkan diri untuk menghadapi Australia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Pertandingan tersebut dijadwalkan berlangsung pada 20 Maret 2025 di Sydney Football Stadium.
Seluruh pemain tim Garuda kini telah berkumpul setelah kloter terakhir tiba pada Selasa (18/3/2025).
Sejak tiba di Sydney skuad asuhan Patrick Kluivert telah menjalani dua sesi latihan.
Pada sesi latihan pertama yang digelar Selasa, para pemain menunjukkan antusiasme tinggi dalam menjalani program yang diberikan.
Manajer Timnas Indonesia Sumarji menyampaikan bahwa hingga Rabu (19/3/2025), seluruh pemain dalam kondisi prima tanpa ada yang mengalami cedera.
Ia juga menegaskan bahwa para pemain dapat beradaptasi dengan baik terhadap taktik dan strategi yang diterapkan oleh pelatih baru.
Selain itu delapan pemain yang berasal dari Liga 1 telah mengikuti sesi latihan dengan lancar.
Sumarji juga memberikan kabar terbaru mengenai Kevin Diks yang sebelumnya mengalami cedera saat membela FC Copenhagen.
Berdasarkan hasil pemeriksaan cedera yang dialami pemain berusia 28 tahun tersebut tidak tergolong serius. (awy)