Selayar, tvOnenews.com - Memasuki hari ke-8 pencarian kapal tenggelam KM Yuee Jaya 2, Tim SAR Gabungan berhasil menemukan satu orang korban lagi di daerah perairan Taman Takabonerate dalam kondisi meninggal dunia.
Saat melakukan pencarian 19 orang awak kapal KM Yuee Jaya 2 yang tenggelam di perairan Selayar. Tim Gabungan kembali menemukan satu orang dalam keadaan meninggal dunia.
Korban pun langsung dievakuasi dengan sebuah kapal menuju Pulau Kayuadi guna diidentifikasi.
Setelah berhasil diidentifikasi, korban yang diketahui bernama Kristanto itu diserahkan ke keluarga korban untuk dimakamkan.
Dengan ditemukannya Kristanto, menambah jumlah korban yang dinyatakan meninggal dunia yang dimana dari data sementara, 12 orang ditemukan dalam kondisi selamat, sementara 5 korban ditemukan dalam kondisi meninggal. (ayu)