Hal tersebut sudah didapat Jens Raven yang mencetak gol perdana di Timnas Indonesia U-19 saat mengalahkan Filipina.
Gol tersebut berkat kerja sama apik antara Arlyansyah Abdulmanan dan Jens Raven di dalam kotak penalti.
Tabungan satu gol Jens Raven ini menjadi modal yang sangat penting untuk menghadapi Kamboja.
Rekor Pertemuan Mentereng
Timnas Indonesia U-19 baru dua kali bertemu Kamboja U-19 dalam gelaran Piala AFF U-19.
Namun, dalam dua pertemuan tersebut Timnas Indonesia U-19 menyapu bersih dengan kemenangan.
Pertemuan pertama terjadi pada Piala AFF U-19 2003. Ketika itu, Timnas Indonesia U-19 menang dengan skor tipis 1-0.
Load more