News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Bursa Transfer: Tak Tega Lihat Salah Merana, Legenda Liverpool Paksa Klub Rekrut 2 Striker Baru Musim Panas Nanti

Legenda Liverpool, Jamie Carragher, menilai sudah saatnya The Reds mendatangkan dua penyerang baru di bursa transfer untuk mendampingi Mohamed Salah.
Selasa, 18 Maret 2025 - 16:07 WIB
Aksi Mohamed Salah di laga Liverpool kontra Brentford
Sumber :
  • Premier League Official

Jakarta, tvOnenews.com - Legenda Liverpool, Jamie Carragher, menilai sudah saatnya The Reds mendatangkan dua penyerang baru di bursa transfer untuk mendampingi Mohamed Salah.

Sepanjang musim ini, Mohamed Salah memang sukses tampil impresif dan jadi ujung tombak andalan Liverpool di berbagai ajang.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Akan tetapi, Mohamed Salah kerap kali terlihat berjuang sendirian dan kesulitan di lini depan untuk membantu Liverpool mencetak gol.

Dalam laga final Carabao Cup Liverpool melawan Newcastle United misalnya, duel tersebut jadi panggung yang suram bagi penyerang asal Mesir tersebut.

Tak seperti biasanya, ia gagal melepaskan satu pun tembakan atau menciptakan peluang sepanjang 90 menit. 

Kritik pun berdatangan, salah satunya dari Gary Neville yang menyebut laga itu sebagai penampilan Salah yang paling sunyi.

Namun, Carragher punya pandangan berbeda. Baginya, masalah utama bukan di Salah, melainkan kurangnya dukungan dari lini serang Liverpool saat ini.

"Saya merasa sedikit kasihan pada Mo Salah. Dia mendapat banyak kritik setelah dua pertandingan melawan PSG, tapi kenyataannya dia tidak mendapat bantuan dari penyerang lain," ujar Carragher di Sky Sports.

Carragher menyoroti betapa berbeda situasi Liverpool saat ini dibandingkan era Jurgen Klopp dulu.

"Dulu ada Sadio Mane yang bisa membebaskan Liverpool dari tekanan, atau Roberto Firmino yang selalu siap menopang serangan. Sekarang? Penyerang lain yang ada adalah pemain bagus, tapi bukan pemain hebat," tambahnya.

Tak heran Carragher mendesak Liverpool untuk berbelanja besar musim panas nanti. 

"Liverpool butuh dua penyerang baru, bukan sekadar pelapis, tapi untuk bermain bersama Salah musim depan. Itu yang terlihat jelas dari minggu-minggu terakhir ini."

Statistik musim ini seakan mendukung argumen Carragher. Dalam 29 pertandingan Premier League 2024/25, Salah sudah mengoleksi 27 gol dan 17 assist, menjadikannya pemain dengan kontribusi gol terbanyak di liga. 

Angka yang luar biasa, tapi tetap saja, Liverpool terlalu bergantung pada Salah.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Apakah Liverpool akan merespons seruan Carragher? Dengan jendela transfer yang semakin dekat, para fans menanti langkah klub. 

Satu yang pasti, Salah tak bisa terus berjuang sendirian. Sudah saatnya Liverpool memberikan pendamping yang sepadan untuk sang bintang.

Halaman Selanjutnya :
Klasemen
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT