Jakarta - Baru-baru ini, Ketua DPR RI, Puan Maharani mengunggah fotonya bersama Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto yang berlatarkan Monumen Nasional (Monas), di akun media sosial Instagram milik pribadinya, pada Sabtu (8/10/2022).
Anak perempuan Megawati itu, tidak hanya mengunggah foto saja, melainkan menuliskan caption di unggahannya tersebut. Ia menyebutkan dalam tulisan captionnya, bahwa ujung bara api puncak Monas di Jakarta membawa kehangatan pertemuannya dengan Airlangga Hartarto.
"Ujung bara api di puncak Monumen Nasional, Jakarta, seringkali juga disebut dengan “lidah api kemerdekaan”, terasa membawa kehangatan pada pertemuan saya pagi ini dengan Mas Airlangga @airlanggahartarto_official. Apalagi warna lidah api merah dan kuning, kombinasi warna yang pas membawa semangat dan optimisme," tulis mantan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Indonesia periode 2014 hingga 2019 itu di akun media sosial instagram pribadinya seperti yang dikutip tvonenews.com, Sabtu (8/10/2022).
Bahkan, Puan Maharani tidak menulis itu saja, ia juga menuliskan bahwa Monas mengingatkannya soal sejarah gagasan Bung Karno untuk mendirikan sebuah bangunan monumental yang menggambarkan kebesaran bangsa Indonesia.
"Di Monas mengingatkan kita kembali akan sejarah. Gagasan Bung Karno saat itu untuk mendirikan sebuah bangunan monumental yang menggambarkan kebesaran bangsa Indonesia. Berkonsep lingga-yoni, dengan lingga yang berdiri tegak 45 meter, di atas yoni segi empat setinggi 17 meter, yang terdapat museum setinggi 8 meter di dalamnya, semua mengingatkan kita tanggal proklamasi kemerdekaan dan perjuangan para pahlawan," tulisnya kembali.
Kemudian, dalam captionya ia katakan, semoga pertemuannya dengan Airlangga ke depannya selalu membawa sukacita dan kegembiraan, menghasilkan manfaat dan sumbangsih bagi masyarakat.
"Seperti pagi ini, semoga pertemuan ke depan selalu membawa sukacita dan kegembiraan, menghasilkan manfaat dan sumbangsih bagi masyarakat, menjaga stabilitas dan kondusivitas karena keutuhan dan persatuan bangsa wajib ditempatkan di atas segalanya," tulis Puan Maharani.
Load more