Kampanye Farrel Adhitama Dibanjiri Lautan Manusia di Haltim
- Istimewa
Farrel juga menambahkan akan memberikan program 100 induk ayam untuk dibudidayakan oleh masyarakat Haltim demi terciptanya masyarakat yang memiliki usaha mandiri.
“Saya ingin memastikan Halmahera Timur memiliki arah yang jelas menuju masa depan yang lebih baik Pendidikan yang berkualitas, layanan kesehatan yang memadai, dan kesempatan kerja yang terbuka lebar adalah hak masyarakat yang harus diwujudkan," ujar Farrel.
Dia tidak sekadar menyampaikan ide, dirinya mendengarkan keluhan masyarakat, memahami masalah yang mereka hadapi, dan dengan empati yang tinggi ia berupaya mencari solusi terbaik.
Kepedulian Farrel juga terhadap masyarakat memang menjadi poin utama yang membuatnya begitu dicintai.
Empatinya terhadap persoalan yang dialami warga terasa dalam setiap penyampaian programnya.
Tidak heran jika masyarakat menjuluki Farrel sebagai "Pemimpin perubahan."(lkf)
Load more