Polemik Pernyataan Edy Mulyadi yang Hina Kalimantan, Ridwan Kamil: Bicara Baik atau Diam
Edy Mulyadi jadi sorotan usai melontarkan kritik dan istilah rasis tentang Kalimantan. Banyak pihak yang menyayangkan tindakan Edy, salah satunya Ridwan Kamil.
Selasa, 25 Januari 2022 - 20:29 WIB
Sumber :
- ANTARA
Diketahui, usai pernyataan Edy Mulyadi yang menuai polemik, Sejumlah tokoh adat yang mewakili warga Dayak Kabupaten Kotawaringin Timur meminta agar Edy Mulyadi diproses secara hukum, baik dengan hukum positif maupun hukum adat.
Menurut Ketua Harian DAD Kotim Untung Togas Rambang, pernyataan Edy Mulyadi tersebut telah menghina negara dan telah melukai dan menyakiti masyarakat tidak hanya orang dayak saja akan tetapi juga seluruh masyarakat Kalimantan.
"Sebagai orang dayak, kami bersama ormas daerah, sama-sama menyatukan persepsi. Saudara Edy Mulyadi ini sudah melukai hati kita, dan kita sepakat apa yang disampaikan Edy Mulyadi dan kawan-kawan ini kita tidak terima," tegasnya.(Didi Syachwani/ito/put)
Load more