"Saat itu saya masuk ke rumah sakit melihat luka-luka almarhum, tentunya sebagai orang tua sangat peka ya, yang dilaporkan kecelakaan, namun, kok lukanya berbeda itu aja. Artinya lukanya bukan seperti luka kecelakaan, namun, ada perbuatan-perbuatan lain," ujar Rudiana.
Beberapa hari kemudian, Rudiana mengaku mencoba mencari tahu peristiwa nahas yang menimpa anaknya.
Pada akhirnya, Rudiana bersama rekan-rekan polisinya mengamankan delapan pemuda yang saat itu diduga menganiaya Vina dan Eky.
Delapan pemuda itu kemudian menjalani sejumlah proses penyidikan hingga pada akhirnya menjadi terpidana kasus Vina dan Eky.
"Peristiwanya dan kaitan dengan terdakwa yang diamankan mengalir ya, artinya pada saat itu pun saya dapat menggali informasi daripada terpidana dan mereka kemudian mereka mengakui," ujar Rudiana. (dpi)
Load more