tvOnenews.com - Usia 20-an merupakan waktu yang krusial untuk membangun dasar keuangan yang solid. Bagaimana kamu mengelola keuangan selama periode ini dapat memiliki dampak besar pada situasi finansial di masa depan. Mulailah membangun pondasi keuangan yang kuat sejak usia 20-an dengan mengelola uangmu dengan bijak, berikut adalah beberapa tips mengelola keuangan di usia 20-an.
1. Hindari Penggunaan Kartu Kredit
Pada dasarnya kartu kredit adalah utang yang ditawarkan oleh bank kepada nasabahnya dan akan ditagih secara otomatis di tanggal tertentu yang telah disepakati. Penting untuk menghindari penggunaan kartu kredit, Sahabat. Meskipun kartu kredit menawarkan berbagai bonus atau promo yang menggiurkan, penggunaannya yang tidak tepat bisa membuatmu terjebak dalam hutang. Selain itu, penggunaan kartu kredit juga dapat merugikan karena kamu akan dikenakan bunga atas kredit yang digunakan. Juga, sebaiknya jangan menggunakan kartu kredit untuk situasi darurat.
Sebaiknya, siapkan dana darurat yang memadai sebagai alternatifnya. Disisi lain, penggunaan kartu kredit bisa tepat guna jika kamu punya cash flow yang stabil, atau kamu punya pendapatan yang tetap dan tidak telat membayar tagihan dari kartu kredit tersebut. Sehingga tidak ada bunga atau denda yang perlu dikeluarkan untuk membayarnya.
2. Memulai Menabung untuk Masa Pensiun
Meskipun terkadang terasa bahwa usia 20-an masih terlalu dini untuk memikirkan dana pensiun, namun sebenarnya ini adalah saat yang tepat untuk memulainya. Mengapa demikian? Karena pada usia ini, kita biasanya belum memiliki banyak tanggungan finansial seperti biaya pendidikan anak, cicilan rumah, dan sebagainya. Dengan memulai menabung untuk masa pensiun sedini mungkin, kita akan memiliki lebih banyak waktu untuk mengumpulkan dana yang cukup untuk masa depan. Meskipun saat ini banyak generasi sandwich yang bekerja untuk menanggung biaya keluarganya, kamu harus bisa menyisihkan uang untuk ditabung.
Agar dimasa tua nanti kamu tidak membebani anak-anakmu atau keluargamu. Jika saat ini kamu menabung uang, kemungkinan nilainya akan turun setiap tahun. Ada baiknya tabungan itu dalam bentuk investasi, baik emas, deposito maupun saham. Jika kamu masih pemula atau awam dalam hal ini, sebaiknya memilih yang lebih mudah dan aman. Reksadana adalah pilihan aman. Prosesnya akan dilakukan oleh profesional, kamu cukup menyiapkan uang untuk investasinya saja. Kamu bisa memilih berbagai macam reksadana terbaik 2024 yang diawasi langsung oleh OJK.
3. Membuat Rencana Keuangan dan Menetapkan Tujuan Finansial
Penting untuk memiliki tujuan keuangan yang jelas agar dapat mengelola uang dengan lebih baik. Buatlah berbagai tujuan keuangan yang ingin dicapai, seperti memiliki tabungan darurat, merencanakan pernikahan, membeli rumah, atau merencanakan masa pensiun. Setelah menetapkan tujuan-tujuan tersebut, identifikasi langkah-langkah konkret yang perlu diambil untuk mencapainya. Buatlah rencana keuangan yang rinci dan terperinci mulai dari sekarang hingga masa depan, sehingga dapat membantu dalam mengatur keuangan dengan lebih efektif.
4. Menabung untuk Membeli Rumah
Tak ada kata terlalu cepat untuk menabung. Memulai menabung sejak dini adalah langkah cerdas untuk mewujudkan impian memiliki rumah sendiri. Usia 20-an adalah waktu yang tepat untuk mulai mengalokasikan sebagian dana untuk tabungan ini karena pada usia ini, biasanya tanggungan finansial belum begitu banyak. Misalnya, belum memiliki tanggungan biaya pendidikan anak dan hal-hal lainnya.
5. Persiapkan Dana Darurat
Penting juga untuk mempersiapkan dana darurat sejak dini. Dana darurat ini sangat penting untuk menutupi biaya-biaya tak terduga seperti kecelakaan, biaya kesehatan, dan lain sebagainya. Nilai dari dana darurat ini biasanya sebesar dengan 12 kali dari pengeluaran di setiap bulannya. Yaitu jika pengeluaran Anda bernilai 4 juta rupiah, maka jika dikali dengan 12 menjadi 48 juta rupiah.
6. Membuat Rencana Keuangan Bulanan
Sangat penting untuk membuat rencana keuangan setiap bulan. Rencana keuangan ini membantu kamu dalam mengatur bagaimana kamu akan menggunakan uang yang kamu miliki. Dengan adanya rencana keuangan, kamu dapat melacak setiap pengeluaran yang kamu lakukan dan menghindari pengeluaran yang berlebihan atau konsumtif.
7. Memilih Instrumen Investasi yang Tepat
Jika kamu masih berusia 20-an dan sudah berpenghasilan, ada baiknya bijak dalam mengelola keuangan dengan memilih instrumen investasi yang tepat. Jangan mengambil resiko terlalu tinggi jika belum memiliki ilmunya. Pelajari lebih dahulu sebelum memilih instrumen investasi. Nah! salah satu yang aman dan tepat ada di reksadana syariah di makmur.id. Meskipun ada banyak instrumen yang bisa kamu pilih, reksadana syariah bisa menjadi solusi utama bagi investor pemula. Keuntungan yang didapatkan memang tidak terlalu besar. Namun jika rugi, investor tidak terlalu dirugikan. Ada lagi instrumen yang bisa menjadi pilihan bagi kamu investor pemula yaitu reksadana pasar uang di makmur.id. Nah, itulah beberapa tips mengelola keuangan di usia 20-an yang dapat membantu kamu membangun fondasi finansial yang kuat.(chm)
Load more