Tamsil Linrung, perwakilan timnas AMIN mengungkapkan bahwa dukungan dari para Kyai sangat istimewa dan menambah semangat menuju perubahan.
"Saya percaya, gelombang dukungan kepada paslon AMIN hingga saat ini merupakan perwujudan dari doa-doa para Kyai yang menembus langit, " ucap Tamsil.
Ponpes Sukamiskin telah berdiri sejak tahun 1881.
Pesantren yang bersebelahan dengan Lembaga Pemasyarakatan Sukamiskin ini memiliki 700-an santri dan puluhan ribu alumni.
Ponpes Sukamiskin juga telah banyak mencetak alumni santri yang sukses, seperti K.H Zaenal Mustofa, pahlawan nasional dari Tasikmalaya.
Bahkan ada juga Abah Sepuh, Pondok Pesantren Suryalaya Tasikmalaya. (put)
Load more