Debat Kedua Pilgub Jakarta, Netizen Nilai Pram Doel Unggul
Jakarta, tvOnenews.com - KPU Provinsi Jakarta tadi malam menggelar debat kedua pemilihan kepala daerah Jakarta kepala daerah Jakarta di Beach City International Stadium Jakarta dengan mengusung tema ekonomi dan kesejahteraan sosial.
Visi misi dan program kerja ketiga pasangan calon yang akan berlaga di pemilihan gubernur dan wakil gubernur Jakarta diuji dalam debat dengan melibatkan tujuh panelis yang berasal dari berbagai unsur bidang.
Ketiga paslon Ridwan Kamil-Suswono, Dharma Pongrekun-Kun Wardana, dan Pramono Anung-Rano Karno pun memaparkan program 5 tahun ke depan, saat Jakarta tak lagi menjadi ibukota negara dan akan menjadi pusat ekonomi dan bisnis.
Dalam sejarahnya Jakarta merupakan magnet bagi pertumbuhan ekonomi dan urbanisasi.
Namun pengangguran kemiskinan harga pokok dan pertumbuhan ekonomi bisa dibilang menjadi beberapa persoalan yang masih harus dicari cara penanggulangannya.
Bagaimana penilaian netizen terhadap ketiga pasangan calon? Simak selengkapnya. (awy)