news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

Viral di media sosial, seorang bocah berusia 10 tahun di Kronjo, Kabupaten Tangerang dianiaya dengan dibanting, disetrum hingga disiram minuman keras (miras).
Sumber :
  • Tangkapan layar

Update Kasus Bocah di Tangerang Disetrum hingga Dipaksa Minum Miras, 4 Pelaku jadi Tersangka!

Buntut kasuss penganiayaan terhadap bocah 10 tahun yang disetrum hingga dipaksa minum miras di Tangerang, pihak kepolisian sudah menetapkan empat tersangka.
Kamis, 21 November 2024 - 17:21 WIB
Reporter:
Editor :

Viral Bocah di Tangerang Disetrum hingga Dipaksa Minum Miras

Sebelumnya sempat viral di media sosial, bocah berusia 10 tahun di Tangerang dianiaya gara-gara dituduh mencuri uang senilai Rp700 ribu.

Bocah itu dianiaya dengan dibanting, disetrum sampai disiram minuman keras (miras) oleh warga.

Peristiwa mengerikan itu kemudian diunggah di salah satu akun media sosial yakni Instagram @parungciseeng24jam.

Dilihat di dalam video, bocah itu terdiam dengan tangan diikat ke belakang tubuhnya, dikelilingi para warga di tempat penggilingan padi.

Disebut juga dalam video itu, bocah tersebut dipaksa untuk meminum minuman keras.

Tak cukup sampai di situ, beberapa orang juga terliaht mengambil alat setrum.

Disiksa sedemikian rupa, bocah itu terdengar menangis dan meminta ampun kepada warga yang ada di sana.

Walaupun begitu, para warga yang datang tidak mempedulikan tangisan bocah 10 tahun itu.

Terkait hal ini, polisi pun angkat bicara. Kapolresta Tangerang Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono membenarkan adanya peristiwa itu terjadi pada Sabtu (16/11/2024) lalu. (rpi/iwh)

 

Berita Terkait

1
2
Tampilkan Semua

Topik Terkait

Saksikan Juga

05:01
05:20
03:42
28:51
12:19
16:55

Viral