Rapat Kerja Komisi III DPR bersama Wakapolri Komjen Agus Andrianto di Gedung DPR RI, Jakarta Pusat, Selasa (11/6/2024)..
Sumber :
  • Syifa Aulia/tvOnenews.com

Polri Usul Tambah Anggaran Rp60,64 Triliun untuk Gaji dan Tukin Anggota Baru

Selasa, 11 Juni 2024 - 19:32 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Wakil Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Wakapolri) Komjen Agus Andrianto mengusulkan penambahan anggaran Polri tahun 2025 sebesar Rp60,64 triliun.

Usulan itu disampaikan dalam Rapat Kerja bersama Komisi III DPR saat membahas tentang anggaran.

“Polri mengusulkan tambahan anggaran sumber rupiah murni dari penetapan pagu anggaran tahun anggaran 2025 sebesar Rp60,64 triliun,” kata Agus di Gedung DPR RI, Jakarta Pusat, Selasa (11/6/2024).

Dia menjelaskan usulan kenaikan anggaran tersebut akan dialokasikan untuk belanja pegawai sebanyak Rp4,98 triliun. Agus menyebut 80 persen di antaranya akan digunakan untuk gaji dan tunjangan kinerja (tukin) anggota Polri baru.

“Belanja pegawai sebesar Rp4,98 triliun yang diprioritaskan untuk gaji pegawai baru dan tukin sebesar 80 persen,” ujar Agus.

Kemudian, sebesar Rp11,68 triliun dialokasikan untuk belanja barang operasional dan non-operasional, penambahan anggaran belanja barang sumber PNBP, dan penambahan anggaran belanja barang sumber BLU.

Lalu, Agus mengungkap sisa usulan anggaran sebanyak Rp43,97 triliun dialokasikan untuk sumber belanja modal Polri.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:59
13:58
04:50
00:51
13:49
02:14
Viral