News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Jaga Momentum di moto3, Mario Suryo Aji Punya Kenangan Manis di Buriram

Pebalap Indonesia, Mario Suryo Aji, hendak memanfaatkan moto3 seri Thailand. Ia ingin membuktikan perkembangan dari perolehannya di seri sebelumnya di Motegi.
Kamis, 29 September 2022 - 21:26 WIB
Mario Suryo ingin bawa bendera lagi di Sirkuit Buriram, Thailand.
Sumber :
  • antara

Buriram, Thailand – Pebalap Indonesia, Mario Suryo Aji, hendak memanfaatkan moto3 seri Thailand. Ia ingin membuktikan perkembangan dari perolehannya di seri sebelumnya di Motegi.

Sebelum mendatangi Thailand untuk bertarung adu cepat di kelas moto3, Mario Aji memiliki peluang baik di Jepang. Ia seharusnya mengamankan poin namun harus menyudahi balapan di P17, meski start dari posisi belakang di Sirkuit Motegi.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Manajer Honda Team Asia, Hiroshi Aoyama, menegaskan bahwa Mario dan rekan satu timnya, Taiyo Furusato, telah mempersembahkan hasil terbaik bagi timnya di moto3 pada musim 2022. Taiyo mengklaim poin perdananya saat finis P14 di kampung halamannya di Jepang.

Buriram menjadi balapan ketiga dari rangkaian triple header setelah Aragon dan Motegi. Mario dan Furusato pun sudah tidak asing dengan sirkuit di Thailand karena pernah tampil di sana saat Kejuaraan Asia Talent Cup.

"Mereka biasanya tampil baik di trek-trek seperti ini, dengan lintasan panjang dan pengereman keras," kata Aoyama melalui laman resmi tim.

"Setelah mereka menjalani balapan yang baik di Jepang, kami ingin menjaga momentum yang sama. Satu hal yang kami tidak ketahui adalah bagaimana kondisi cuaca nanti. Semoga akhir pekan ini kondisi cuacanya kering," kata dia menambahkan.

 

Memori di Awal Karier

Pebalap andalan Indonesia menatap balapan di Sirkuit Internasional Chang di Buriram dengan sikap optimistis. Mario senang karena akan beraksi di lintasan favoritnya.

"Hari pertama saya membalap di Asia adalah di Buriram, di Asia Talent Cup 2017," ujar Mario, yang baru saja mengamankan bangkunya di Honda Team Asia untuk musim 2023.

"Saya juga membalap pada 2018 di Asia Road Racing. Saya ingat balapan itu dengan baik karena saya finis podium. Saya suka layout-nya. Setelah empat tahun, saya kembali ke sini, dan ini luar biasa. Ini mimpi saya yang menjadi kenyataan yaitu membalap di seri kejuaraan dunia di sini," lanjut Mario.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

"Saya akan menggunakan kesempatan ini sebaik mungkin," lanjut pebalap kelahiran 16 Maret 2004.

Pada tahun pertamanya membalap secara penuh di Moto3, Mario berada di peringkat 26 klasemen dengan koleksi 5 poin. Furusato baru sekali mencetak poin yaitu saat ia finis P14 di Motegi, kampung halamannya, sepekan sebelum pergi ke Thailand.

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Simak Lokasi SIM Keliling Kota Tangsel Pada Akhir Pekan Pertama Januari 2026

Simak Lokasi SIM Keliling Kota Tangsel Pada Akhir Pekan Pertama Januari 2026

Sat Lantas Polres Tangerang Selatan (Tangsel) merilis jadwal pelayanan dan lokasi SIM Keliling pada Minggu (4/1/2026) atau awal pekan pertama pada Januari ini.
Kemlu RI Pastikan Semua WNI Aman Pasca Serangan AS ke Venezuela

Kemlu RI Pastikan Semua WNI Aman Pasca Serangan AS ke Venezuela

Kementerian Luar Negeri (Kemlu) RI memastikan seluruh Warga Negara Indonesia (WNI) tidak ada yang menjadi korban dalam serangan Amerika Serikat (AS) ke Venezuela.
Pesan Khusus Pemprov DKI Jakarta Soal Temuan Kasus Infeksi Super Flu

Pesan Khusus Pemprov DKI Jakarta Soal Temuan Kasus Infeksi Super Flu

Temuan kasus indeksi virus super flu atau varian influenza A (H3N2) subcable K atau super flu di Indonesia turut menjadi sorotan publik.
Resmi Tangani Timnas Indonesia, John Herdman Langsung Bikin Geger Fans ASEAN

Resmi Tangani Timnas Indonesia, John Herdman Langsung Bikin Geger Fans ASEAN

Pengangkatan resmi John Herdman sebagai pelatih kepala tim nasional Indonesia langsung memicu reaksi luas di kalangan penggemar sepak bola Asia Tenggara.
Kronologi Sal Priadi Dikritik Imbas Foto Bareng Sitok Srengenge, sang Musisi sampai Langsung Klarifikasi

Kronologi Sal Priadi Dikritik Imbas Foto Bareng Sitok Srengenge, sang Musisi sampai Langsung Klarifikasi

Awal mula kronologi musisi sekaligus penyanyi lagu Bunga Gala Matahari, Sal Priadi dikritik akibat foto bareng sastrawan kontroversi, Sitok Srengenge viral.
Viral, Detik-detik Menegangkan Polisi Tangkap Terduga Pelaku Pembunuhan Sadis Bocah Laki-laki di Kota Cilegon, Sempat Lakukan Ini

Viral, Detik-detik Menegangkan Polisi Tangkap Terduga Pelaku Pembunuhan Sadis Bocah Laki-laki di Kota Cilegon, Sempat Lakukan Ini

Kepolisian menangkap terduga pelaku pembunuhan sadis terhadap anak laki-laki berusia 9 tahun dari Maman Suherman selaku politisi PKS.

Trending

Viral, Detik-detik Menegangkan Polisi Tangkap Terduga Pelaku Pembunuhan Sadis Bocah Laki-laki di Kota Cilegon, Sempat Lakukan Ini

Viral, Detik-detik Menegangkan Polisi Tangkap Terduga Pelaku Pembunuhan Sadis Bocah Laki-laki di Kota Cilegon, Sempat Lakukan Ini

Kepolisian menangkap terduga pelaku pembunuhan sadis terhadap anak laki-laki berusia 9 tahun dari Maman Suherman selaku politisi PKS.
Kronologi Sal Priadi Dikritik Imbas Foto Bareng Sitok Srengenge, sang Musisi sampai Langsung Klarifikasi

Kronologi Sal Priadi Dikritik Imbas Foto Bareng Sitok Srengenge, sang Musisi sampai Langsung Klarifikasi

Awal mula kronologi musisi sekaligus penyanyi lagu Bunga Gala Matahari, Sal Priadi dikritik akibat foto bareng sastrawan kontroversi, Sitok Srengenge viral.
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 4 Januari 2026: Peluang Finansial dan Angka Keberuntungan Aries hingga Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 4 Januari 2026: Peluang Finansial dan Angka Keberuntungan Aries hingga Pisces

Ramalan keuangan zodiak besok 4 Januari 2026 lengkap dari Aries hingga Pisces. Simak peluang finansial, nasihat keuangan, dan angka keberuntungan milikmu!
AC Milan Tancap Gas di Bursa Transfer! Setelah Fullkrug, Kini Igli Tare Bakal Bajak Bek Monster Bayern Munich Buat Tandem Pavlovic

AC Milan Tancap Gas di Bursa Transfer! Setelah Fullkrug, Kini Igli Tare Bakal Bajak Bek Monster Bayern Munich Buat Tandem Pavlovic

AC Milan kembali bergerak di bursa transfer. Setelah merampungkan kedatangan Niclas Füllkrug, fokus Rossoneri kini beralih untuk memperkuat lini pertahanan.
Ramalan Keuangan Shio Besok, 4 Januari 2026: Fokus Stabilitas Finansial untuk Kuda hingga Babi

Ramalan Keuangan Shio Besok, 4 Januari 2026: Fokus Stabilitas Finansial untuk Kuda hingga Babi

​​​​​​​Ramalan keuangan shio besok 4 Januari 2026 untuk Kuda hingga Babi. Simak prediksi finansial, sikap bijak, dan peluang rezeki berdasarkan shio hari ini.
Bursa Transfer AC Milan: Masih Pikir-Pikir Dulu, Rossoneri Tunda Rencana Rekrut Wonderkid 19 Tahun Milik Klub Prancis

Bursa Transfer AC Milan: Masih Pikir-Pikir Dulu, Rossoneri Tunda Rencana Rekrut Wonderkid 19 Tahun Milik Klub Prancis

AC Milan kembali menjadi sorotan jelang bursa transfer setelah muncul kabar ketertarikan mereka terhadap penyerang muda Angers, Sidiki Chérif.
Ramalan Zodiak Besok, 4 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Zodiak Besok, 4 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan zodiak besok, 4 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Simak prediksi lengkap asmara, karier, dan keuangan.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT