Marshal terbagi dua, yaitu track marshall dan flag marshall. Track marshall akan membantu pebalap jika mengalami kecelakaan atau terjatuh dalam track, juga melakukan pembersihan area track tempat pebalap terjatuh, sementara flag track akan mengikuti arahan CoC untuk mengeluarkan bendera.
Dalam gelaran MotoGP kali ini, Sikuit Mandalika memiliki 31 pos flag marshall yang masing-masing pos terdiri dari dua orang -- yang kemudian ditambah 31 pos flag marshall -- dan 34 pos track marshall yang masing-masing pos terdiri dari lima orang yang terdiri dari radio man, fire man, serta helper.
Para marshall juga diberikan seminar dan latihan sepekan jelang gelaran MotoGP Mandalika, termasuk latihan pemadaman kebakaran, juga arahan dari CoC untuk mengetahui apa saja yang perlu diawasi dan diperhatikan saat balapan berlangsung.
"Kita pakai marshall yang sudah dua kali bekerja, yang dari Superbike sama pratest. Ada juga yang baru. Kenapa perlu cadangan karena untuk mengantisipasi ada yang sakit atau berhalangan datang. Sementara ini kita cadangan ada 50 orang," kata Subehan. (ant/ito)
Load more