tvOnenews.com - Berhasil finis di posisi ketiga saat kualifikasi Sprint Race, pembalap McLaren, Oscar Piastri mengaku jika dirinya percaya diri masih bisa bersaing.
Kepercayaan diri dari Piasti itu muncul karena dirinya merasa memiliki modal yang lumayan menjanjikan ketika melakoni latihan bebas 1.
"Saya rasa sejumlah kendala di batasan kecepatan itu adalah sesuatu yang perlu kami perhatikan, tapi saya yakin kecepatan mobil masih sangat kuat dan saya masih percaya diri untuk bertarung dari posisi ketiga besok," ujar Oscar Piastri.
Oscar Piastri (sumber: F1)
Pembalap asal Australia tersebut begitu yakin dengan performa dari McLaren MCL39 karena tampil cukup impresif di sesi kualifikasi sprint race dengan bersaing di SK1, SK2 dan SK3.
“SK1 dan SK2 terasa bagus, lalu di SK3 kami mencoba sesuatu yang sedikit berbeda dan keluar lebih awal serta mencoba dua putaran, yang saya tidak yakin merupakan hal terbaik pada akhirnya," kata Piastri.
Piastri mengaku selama melakoni dua sesi, Jumat, mengalami kesulitan mendapatkan cengkeraman di lintasan karena mempunyai karakter permukaan lintasan yang curam.
Load more