News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Timnas Indonesia Amankan Partai Puncak Kejuaran Bulu Tangkis Asia Beregu BATC 2022

Timnas Indonesia mengamankan posisinya di dua babak final ajang Kejuaraan Bulu tangkis Asia Beregu (BATC) 2022 dengan keberhasilan tim putra mengikuti jejak tim putri yang lolos dari semifinal Sabtu di Selangor, Malaysia.
Minggu, 20 Februari 2022 - 01:18 WIB
Pebulu Tangkis Indonesia Christian Adinata
Sumber :
  • Antara

Jakarta - Timnas Indonesia mengamankan posisinya di dua babak final ajang Kejuaraan Bulu tangkis Asia Beregu (BATC) 2022 dengan keberhasilan tim putra mengikuti jejak tim putri yang lolos dari semifinal Sabtu di Selangor, Malaysia.

Pada babak empat besar, Indonesia menyingkirkan Singapura meski harus bersusah payah dan berakhir dengan memenangi tiga dari dua partai yang dimainkan.

"Besok tim putra akan bertemu tuan rumah yang tampil dengan tim senior. Meski dengan pemain muda, kami siap menghadapinya. Yang penting asal bisa main maksimal dan sepenuh hati, kesempatan itu terbuka lebar," tutur manajer tim Harry Hartono melalui informasi resmi PBSI di Jakarta.

Dengan hasil ini, Indonesia juga mencetak sejarah untuk pertama kalinya tim putra-putri lolos ke final BATC. Tim putri lebih dulu meraih tiket ke laga pamungkas setelah menang tanpa tanding karena lawannya tim Jepang mengundurkan diri.

Menurut Harry, hasil ini sudah sesuai target karena kedua tim bisa lolos ke babak final. Skuad Merah Putih pun hanya tinggal satu langkah untuk meraih gelar juara.

"Untuk tim putri, kondisi pemain juga baik. Hari ini bisa berlatih dan berharap besok bisa tampil maksimal untuk merebut gelar juara dengan mengalahkan Korea Selatan yang pernah kami kalahkan di fase penyisihan grup," Harry menambahkan.

Keberhasilan tim putra tak lepas dari peran pemain kunci, Christian Adinata, yang tampil di partai kelima dan menjadi penentu kemenangan Indonesia. Christian mengalahkan Koh Jia Wei Joel dengan skor 21-11, 21-14.

"Saya masuk ke lapangan dengan semangat tinggi dan berapi-api setelah kedudukan sama kuat 2-2. Saya punya motivasi kuat untuk bisa menang dan mengantarkan Indonesia ke final. Saya senang dan bangga dengan kemenangan ini. Saya telah melakukan yang terbaik dan hasilnya maksimal sesuai harapan," kata Christian.

Berikut hasil seluruh pertandingan Indonesia vs Singapura: 3-2
Chico Aura Dwi Wardoyo vs Loh Kean Yew 17-21, 19-21.
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Koh Eng Keat Wesley/Kwek Jun Liang Andy 21-16, 21-12.
Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay vs Teh Jia Heng Jason 21-18, 8-21, 9-21.
Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Danny Bawa Chrisnanta/Hee Yong Kai Terry 15-21, 21-11, 21-15.
Christian Adinata vs Koh Jia Wei Joel 21-11, 21-14. (ant/ade)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT