Sadar dengan tindakannya tersebut, Daniele Turino kemudian meminta staf untuk menghubungi Ko Hee-jin dan meminta maaf.
Meski sudah meminta maaf, KOVO tetap mengadakan sidang etik mengingat pelanggaran regulasi sudah terlihat jelas pada tindakan Daniele Turino tersebut.
Usai sidang, Daniele Turino pun meladeni media yang meliput dan meminta maaf langsung di depan publik.
"Saya dengan tulus meminta maaf pada KOVO, penggemar voli Korea dan pelatih Ko Hee-jin," kata Daniele Torino dikutip dari laman News1, Jumat (27/12/2024).
Daniele Turino pun tak keberatan dengan sanksi yang diberikan oleh Komite Penghargaan dan Hukuman KOVO.
"Saya akan menerima sanksi disipliner apapun yang diambil oleh Komite Penghargaan dan Hukuman KOVO," kata sang pelatih.
Dalam sidang etik tersebut, Daniele Turino terbukti melanggar regulasi KOVO Pasal 10 Ayar 1 Butir 4, 5 dan Lampiran 2 tentang 'Kekerasan dan Ancaman di Stadion'.
Load more